Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember Futsal Gagal Melenggang, KONI Kota Probolinggo Sisakan 32 Cabor di Porprov Jatim 2025 Kuota Haji Lumajang 2025 Menurun Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

Hukum & Kriminal · 21 Mei 2024 13:44 WIB

Kenal lewat Tik-tok, Remaja Perempuan asal Malang Diajak ke Bromo lalu Digagahi


					BEJAT: Pelaku pemerkosaan, Zidan Maulana Bahtiar, pria asal Desa Karang Mengga, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, saat diperiksa polisi. (foto: Moh.  Rois). Perbesar

BEJAT: Pelaku pemerkosaan, Zidan Maulana Bahtiar, pria asal Desa Karang Mengga, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan, saat diperiksa polisi. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan,- Dunia maya yang seharusnya menjadi tempat hiburan dan silaturrahmi, justru menjadi tragedi bagi NR (20). Perempuan muda asal Kabupaten Malang ini menjadi korban pemerkosaan, yang berawal dari pertemanan di media sosial (medsos).

Kisah pilu ini bermula dari sebuah live TikTok. NR menonton live TikTok Zidan Maulana Bahtiar, pria asal Desa Karang Mengga, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan.

Dari situ kemudian mereka berkenalan. Perkenalan mereka kemudian berlanjut di WhatsApp (WA). Zidan lantas mengajak NR pergi ke kawasan wisata Gunung Bromo, Sabtu (20/4/24).

“Terlapor mengajak korban bertemu dan menjemputnya di rumahnya di Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, untuk diajak ke Gunung Bromo,” kata Kasatreskrim Polres Pasuruan, AKP Achmad Doni Meidianto, Selasa (21/5/24).

Sayangnya, impian mencari suasana baru dengan liburan itu berubah menjadi mimpi buruk bagi NR. Zidan membawa NR ke area perkebunan di Desa Pucangsari, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.

“Mereka sempat berhenti untuk makan di Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan. Setelah makan, terlapor mengajak korban menuju rumahnya untuk mengambil mobil. Namun, di tengah perjalanan, terlapor mengubah arah ke area perkebunan atau semak-semak di Desa Pucangsari,” ujar Doni.

Di perkebunan itulah, Zidan melancarkan niat jahatnya. Ia kemudian memaksa NR agar bersedia melakukan hubungan intim.

NR berusaha melawan sekuat tenaga, namun kalah tenaga. Beruntung, NR berhasil melarikan diri dan mendapatkan pertolongan di Puskesmas Purwosari.

“Korban kemudian ditemukan di Puskesmas Purwosari dan keluarga diberitahu tentang keberadaan korban kemudian melaporkannya ke Polres Pasuruan,” jelas Doni.

Mendapatkan laporan dari korban, petugas kepolisian bergerak melakukan penyelidikan dan kemudian menangkap pelaku, Senin (13/5/2024).

“Pelaku kami amankan di pinggir Jalan Raya Surabaya-Malang depan Indomart, Desa Purwosari, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Pasuruan,”

Dalam pemeriksaan, Zidan mengakui perbuatannya yang bejat. Dia tak hanya memperkosa NR, tapi juga mengambil HP milik korban dengan alasan terdesak kebutuhan ekonomi.

“Pelaku mengaku melakukan pemerkosaan terhadap korban sebanyak satu kali karena hasrat birahi. Selain itu pelaku juga mengaku telah mengambil HP korban karena kebutuhan ekonomi,”

Saat ini, Zidan telah ditahan di Polres Pasuruan untuk proses penyidikan lebih lanjut. Dia terancam pasal 285 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama 12 tahun. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 177 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Anak di Bawah Umur di Lumajang Jadi Korban Rudapaksa Ayah Kandungnya

1 Mei 2025 - 15:06 WIB

Sebulan, Polres Probolinggo Bongkar 17 Kasus Narkotika dan Okerbaya

30 April 2025 - 19:32 WIB

Perselisihan soal 1 Liter Bensin, Paman dan Keponakan Berujung di PN Lumajang

30 April 2025 - 17:05 WIB

Kakak-adik Maling Motor Spesialis Bobol Rumah Ditangkap Polisi, Beraksi di 21 TKP

30 April 2025 - 16:50 WIB

Terdakwa Ganja Lumajang Divonis 20 Tahun Penjara, Kuasa Hukum Pertanyakan Keadilan

30 April 2025 - 15:21 WIB

Tiga Terdakwa Ganja Divonis 20 Tahun Penjara

30 April 2025 - 09:46 WIB

Kelompok Pemuda Rusak Cafe di Kota Probolinggo, Sejumlah Terduga Pelaku Ditangkap

29 April 2025 - 18:19 WIB

Pemuda Pasuruan Dibekuk, 8,33 Gram Sabu Siap Edar Disita Polisi

29 April 2025 - 17:32 WIB

Tomo Divonis 20 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar dalam Kasus Ganja di Lumajang

29 April 2025 - 17:15 WIB

Trending di Hukum & Kriminal