Sudah 3 Bulan, Korban Puting Beliung tak Kunjung Terima Bantuan

Besuk,- Masih ingat musibah puting beliung yang menerjang pemukiman warga di Desa Jambangan, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo, awal Januari 2022 lalu?

Tiga bulan berlalu, ternyata bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo tinggal janji. Warga terdampak puting beliung hingga saat ini nyatanya belum mendapatkan bantuan apapun.

Salah satunya adalah sepasang suami istri (pasutri) Saniman-Samiati, yang tinggal di Dusun Batuan RT/01 RW/08. Rumahnya yang abruk sempat dikunjungi Plt. Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko, beberapa hari pasca kejadian.

Menurut Saniman, ia sudah 3 bulan menunggu kabar baik dari pihak Pemkab Probolinggo, yang saat mengunjungi dan mengecek rumahnya sempat menjanjikan bantuan pembangunan rumah.

“Namun hingga kini, kami belum mendapatkan kabar kepastian,” ujar Saniman, Selasa (5/4/22).

Saat mengunjungi rumahnya yang porak-poranda, Timbul disaksikan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) hingga pemerintah kecamatan Besuk. Kala itu dijelaskan bahwa bantuan berupa pembangunan rumah hanya bisa dilakukan jika tanah yang ditempati milik pribadi.

“Rumah yang ambruk milik saya itu memang berada diatas tanah pengairian. Kemudian saya memutuskan pindah untuk membuat bangunan baru di tanah pribadi,” ujar Saniman.

Namun, meski telah mempunyai tanah pribadi, bantuan yang ia harapkan tak kunjung tiba. Saniman terpaksa membangun rumah sendiri agar memiliki tempat tinggal.

“Katanya pihak pemerintah itu, agar segera mendapatkan bantuan itu rumahnya harus tanah milik pribadi. Jadi sekarang saya sudah buat rumah sendiri, meskipun modalnya hasil hutang,” curhat Saniman.

Sementara itu, Camat Besuk Puja Kurniawan mengatakan, beberapa waktu lalu pihaknya sudah mendata korban bencana di Kecamatan Besuk, termasuk rumah pasutri lanjut usia (lansia), Saniman-Samiati.

“Kami sudah melaporkan kepada pihak terkait untuk tindaklanjut bantuan perbaikan rumah korban tersebut, dalam hal ini Dias Perumahan, Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Probolinggo. U.tuk tindaklanjutnya bagaimana, kami belum mendapatkan info,” kilah Puja saat dikonfirmasi via selluler. (*)

Baca Juga  'Gubuk Derita' Milik Hotija Tak Tersentuh RTLH

 

Editor : Efendi Muhammad

Punlisher : A. Zainullah FT

Baca Juga

Kritisi Penyaluran Bansos Jelang Pemilu 2024, Mahfud MD: Orang Lewat Dikasih Bansos

Pasuruan,- Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Mahfud MD kembali melakukan kampanye di Pasuruan. Kali …