Menu

Mode Gelap
Tradisi Ujung dan Ujub, Upaya Menolak Bala di Desa Kandangan 250 Dapur Makan Bergizi Gratis Disiapkan, Pemkab Jember Genjot Produktivitas Sapi Ditinggal Sebentar Buat Nota, Toko Spon dan Rumah Warga Rejoso Ludes Dilalap Api Truk Bermuatan LPG Terguling dan Timpa Motor di Pandaan, Satu Orang Tewas Komitmen Perangi Rokok Ilegal, Bea Cukai Probolinggo Gencarkan Sosialisasi lewat Radio Jalan Tol Jember – Situbondo Segera Dibangun, Ditargetkan Rampung dalam Lima Tahun

Pemerintahan · 5 Agu 2023 15:54 WIB

Dianggarkan Rp2,9 Miliar, Polsek Kedopok Dibangun Bulan Ini


					Warga menunjukkan bakal lokasi Polsek Kedopok yang akan dibangun. Perbesar

Warga menunjukkan bakal lokasi Polsek Kedopok yang akan dibangun.

Probolinggo – Setelah Polsek Kanigaran selesai dibangun kini giliran Polsek Kedopok akan dibangun. Direncanakan pembangunan Polsek Kedopok ini akan mulai digarap pada bulan Agustus 2023 dengan anggaran Rp2,9 miliar.

Sejatinya, pembangunan Polsek Kedopok ini bersamaan dengan pembangunan Polsek Kanigaran. Namun karena adanya Covid-19, maka pembangunan Polsek Kedopok ini ditunda. Barulah pada tahun 2023 pembangunan Polsek yang berada di Jalan Serayu dapat terlaksana.

Dalam situs LPSE Kota Probolinggo, pagu anggaran pembangunan Polsek Kedopok ini sebesar Rp2.910.000.000. Selain itu, sebanyak 48 peserta telah mendaftar, dan pemenang tender pembangunan Polsek Kedopok ini yakni CV. Utama Karya dengan harga penawaran mencapai Rp2.328.000.000.

“Untuk proses lelang sudah selesai dan sudah ada pemenangnya, tinggal tanda tangan kontrak kemudian langsung dikerjakan,” ujar Kepala Bakesbangpol Kota Probolinggo, Muhammad Sonhaji.

Nantinya pengerjaan Polsek Kedopok yang memiliki luas 750 meter persegi ini akan memakan waktu selama empat bulan. Nantinya akan ada ruangan kapolsek, ruangan kerja, ruangan tahanan, kamar mandi, toilet, hingga musholla.

Sebelumnya pembangunan Polsek Kedopok ini akan dilakukan oleh Dinas PUPR PKP Kota Probolinggo. Namun karena ada perubahan maka pembangunan Polsek Kedopok dilakukan oleh Bakesbangpol.

“Tentunya untuk pembangunan Polsek Kedopok ini sudah melalui evaluasi yang dilakukan oleh tim dari pembangunan Polsek Kedopok. Jika penandatanganan dapat segera dilakukan maka minggu depan,l pembangunan sudah mulai dilakukan,” kata Sonhaji.

Dengan pembangunan Polsek Kedopok,l lengkap sudah di setiap kecamatan di Kota Probolinggo memiliki polsek. Idealnya per kecamatan terdapat satu polsek. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

250 Dapur Makan Bergizi Gratis Disiapkan, Pemkab Jember Genjot Produktivitas Sapi

28 Juli 2025 - 17:51 WIB

Komitmen Perangi Rokok Ilegal, Bea Cukai Probolinggo Gencarkan Sosialisasi lewat Radio

28 Juli 2025 - 15:52 WIB

Jalan Tol Jember – Situbondo Segera Dibangun, Ditargetkan Rampung dalam Lima Tahun

28 Juli 2025 - 15:23 WIB

PAK Lumajang 2025 Prioritaskan Guru Ngaji, Honor Rp1,2 Juta Langsung Cair

27 Juli 2025 - 10:26 WIB

Terkait HGU PT KJB, DPRD Lumajang Desak BPN Hadirkan Keadilan Agraria

27 Juli 2025 - 09:55 WIB

Budidaya Ayam Petelur dan Burung Puyuh Jadi Pendongkrak Ekonomi Desa di Lumajang

25 Juli 2025 - 13:45 WIB

Kolaborasi DPRD dan Kominfo Lumajang Jadi Kunci Transformasi Digital Berkelanjutan

23 Juli 2025 - 15:22 WIB

Penanaman Energi Hijau Berbasis Perhutanan Sosial di Probolinggo Tuai Penghargaan

23 Juli 2025 - 08:34 WIB

Soal Koperasi Merah Putih, Ketua DPRD Lumajang: Ini Langkah Strategis Yang Membuka Peluang Luar Biasa

22 Juli 2025 - 15:31 WIB

Trending di Pemerintahan