Menu

Mode Gelap
Mediasi Buntu, Paguyuban Pedagang Oleh-oleh Haji Keukeh Berjualan di Sekitar Masjid Alun-alun Tinjau Pembangunan Jembatan Penghubung Condong – Brabe, Gus Haris Upayakan Akses Permanen Kesetrum Saat Kegiatan Sekolah, Siswa SMPN 3 Kota Pasuruan Tewas Tiga Direktur BUMD Lumajang Mundur, Bupati Siapkan Seleksi Visioner dan Audit PD Semeru Kesiapan Maksimal Lumajang Jaga Kesehatan Masyarakat di Tengah Tren Positif Covid-19 Nasional Sepasang Kekasih Kena Begal di Jalan Barito Kota Probolinggo, Motor Raib

Peristiwa · 7 Jun 2025 16:39 WIB

Terpeleset Saat Perbaiki Lampu, Pemuda di Kejayan Jatuh ke Sumur, Namun Selamat


					Polisi mendatangi TKP. Insert: Evakuasi M. Rifaldi dari dalam sumur tua di Dusun Krajan, Desa Ambal-Ambil. (Foto: Moh Rois) Perbesar

Polisi mendatangi TKP. Insert: Evakuasi M. Rifaldi dari dalam sumur tua di Dusun Krajan, Desa Ambal-Ambil. (Foto: Moh Rois)

Pasuruan, – Seorang pelajar berusia 18 tahun di Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, terjatuh ke dalam sumur tua sedalam kurang lebih 25 meter.

Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (7/6/2025) siang, di dapur rumah nenek korban di Dusun Krajan, Desa Ambal-Ambil.

Kapolsek Kejayan, AKP Bambang Soesilo mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Pihaknya menerima laporan dari masyarakat terkait kejadian ini sekitar pukul 14.30 WIB.

“Kami menerima informasi adanya seorang warga yang terjatuh ke dalam sumur tua di wilayah Dusun Krajan. Petugas langsung menuju lokasi,” ujarnya.

Korban, M. Rifaldi (18), saat itu tengah memperbaiki lampu bersama ibunya, Nur Fadilah. Lampu tersebut berada di atas sumur yang sudah lama tidak digunakan dan ditutup menggunakan dipan bambu yang sudah lapuk.

“Ketika sedang memperbaiki lampu, korban terpeleset karena penutup sumur tidak kuat menahan beban, sehingga korban jatuh ke dalam sumur,” jelas Bambang.

Melihat kejadian tersebut, ibu korban berteriak meminta pertolongan. Salah seorang sepupu korban kemudian turun ke dalam sumur menggunakan tali tambang, dibantu warga sekitar.

“Berkat kerja sama warga, korban berhasil diangkat dari dalam sumur dalam kondisi sadar,” tambahnya.

Setelah dievakuasi, korban segera dibawa ke RSUD Bangil untuk mendapatkan perawatan medis. Dari hasil pemeriksaan sementara, korban mengalami luka lecet di bagian leher, punggung, dan lutut.

“Saat ini kondisinya dilaporkan sudah mulai stabil,” pungkas Bambang. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 368 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kesetrum Saat Kegiatan Sekolah, Siswa SMPN 3 Kota Pasuruan Tewas

16 Juni 2025 - 14:39 WIB

Polisi Pastikan Kecelakaan yang Renggut Nyawa Ketua PCNU Pamekasan Karena Sopir Tertidur Sesaat

14 Juni 2025 - 15:53 WIB

Innova Zenix Tabrak Truk di Tol Paspro, Ketua PCNU Pamekasan dan Istri Meninggal Dunia

14 Juni 2025 - 11:39 WIB

Jenazah Wanita Tewas Tanpa Busana di Grati Pasuruan Dimakamkan

11 Juni 2025 - 22:28 WIB

Identitas Wanita Tewas di Grati Terungkap, Keluarga Mengaku Sangat Terpukul

11 Juni 2025 - 17:16 WIB

Wanita Ditemukan Tewas Telanjang di Kamar Rumah Warga Grati, Penghuni Rumah Menghilang

10 Juni 2025 - 14:31 WIB

Ada Temuan Ranjau Paku di Lautan Pasir Bromo, Kenai Jip dan Motor

9 Juni 2025 - 18:07 WIB

Korban Kecelakaan Beruntun di Exit Tol Purwodadi Bertambah, Total Tiga Meninggal Dunia

9 Juni 2025 - 15:48 WIB

Kecelakaan Maut di Kejayan, Pengendara Motor Tewas Tertabrak Truk Tangki

8 Juni 2025 - 13:35 WIB

Trending di Peristiwa