PANTAU: Bupati dan Wakil Bupati Lumajang memantau Jembatan Gladak Perak yang selesai dibangun. (foto: istimewa)

Senangnya Warga Lereng Semeru Lumajang, Jembatan Gladak Perak Siap Dilewati 

Lumajang, – Warga lereng Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang sumringah melihat Jembatan Gladak Perak yang sebelumnya porak-poranda, kini sudah selesai dibangun.

Meski belum diresmikan, warga bisa memanfaatkan jembatan rangkap baja itu tersebut sebagai akses saat proses uji coba operasional.

Namun, informasi yang didapat PANTURA7.com, jalur gladak perak untuk roda 4 dan 6 akan ditutup pada jam 22.00 WIB malam ini.

Arus kendaraan roda 4 dan 6 akan diarahkan ke jalur Curah Kobokan, Desa Suberwuluh, Kecamatan Candipuro.

Bupati Lumajang, Thoriqul Haq menyampaikan, bahwa jembatan Besuk Kobokan dipastikan sudah dibisa dilewati sebagai akses utama masyarakat dari Lumajang menuju Malang.

“Sekarang ini memang belum diresmikan. jadi Balai Besar Jalan Nasional masih menunggu konfirmasi dari Kementerian kapan jalan ini akan diresmikan, tetapi karena ini sudah diuji layak, artinya harapannya jembatan ini sudah bisa dikerjakan meskipun dengan status uji coba,” kata Thoriq, Minggu (09/04/2023).

Thoriq mengaku, kalau pihaknya mendapat kabar soal jembatan gladak perak masih di uji cobakan untuk kendaraan roda dua.

“Kami akan komunikasikan, kalau ini sudah layak dan bisa digunakan, saya mohon ada pertimbangan supaya ada kemudahan bagi masyarakat untuk mengakses jembatan ini sebagai akses ekonomi masyarakat,” katanya.

Dia pun mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Kementerian PUPR, atas rampungnya pembangunan jembatan tersebut.

“Kami jajaran Forkopimda Lumajang, mengucapkan terima kasih kepada pak Presiden, dan Kementerian PUPR, jembatan ini sungguh sangat berarti bagi kami karena sebagai akses Lumajang-Malang dan untuk kelancaran ekonomi masyarakat,” katanya.

Kepala Pelaksana Jembatan Geladak Perak, Ratno mengatakan, jembatan yang sudah dibangun, masih akan diaspal sektor bawah dan pengerjaan yang belum terselesaikan.

“Masih ada pekerjaan yang harus kita finis, dan ketuanya masih belum dilakukan peresmian hingga dengan sekarang. Mohon untuk masyarakat bersabar dulu, dan insaallah hamin tuju pasca lebaran sudah bisa dibuka,” pungkasnya. (*) 

Baca Juga  Tiga Kepala OPD Pensiun Tahun ini

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainul Hasan R

Baca Juga

Pemkab Lumajang Sibuk Stabilkan Harga Pangan, Kekeringan Terabaikan

Lumajang,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab Lumajang) tengah gigih menjaga stabilitas harga beras di pasaran. Meski demikian, …