Menu

Mode Gelap
Penyisiran Amunisi Truk TNI Terbakar Dihentikan, Warga Diminta Tetap Waspada Libur Waisak, Ribuan Wisatawan Sesaki Wisata Gunung Bromo Pemkab Probolinggo Tegaskan Belum Pernah Keluarkan Rekomendasi Izin Penjualan Miras Ketahanan Pangan Desa Lumajang: Inovasi, Pelatihan dan Dana Desa Bersinergi Ketua DPRD Lumajang Dampingi Bupati Tinjau Perbaikan Talud di Kebondeli Candipuro Sambut Puncak Perayaan Waisak, Umat Buddha Kota Probolinggo Ritual Mandikan Rupang

Peristiwa · 26 Des 2022 17:53 WIB

Laka Beruntun di area Pantai Bentar, Satu Orang Tewas


					Laka Beruntun di area Pantai Bentar, Satu Orang Tewas Perbesar

Gending,- Kecelakaan beruntun terjadi di jalur pantura Probolinggo – Situbondo, tepatnya di Desa Curahsawo, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo, Minggu (25/12/22) malam. Petaka ini menewaskan satu orang korban.

Kasatlantas Polres Probolinggo AKP Sapari mengatakan, kejadian tersebut bermula saat Yoyota Avanza berpenumpang empat orang dengan nomor polisi (nopol) N 1147 PD, yang dikemudikan Yanuarzkhi Ramadan (24) warga Desa Kalirejo, Kecamatan Dringu, Kabuoaten Probolinggo, melaju dari arah timur ke barat.

Seribanya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) sekira pukul 21.30 WIB, minibus tersebut mendahului truk didepannya yang bernopol N 8701 NL yang dikemudikan Abdul Basa (57) warga Desa Ketompen, Kecamatan Pajarakan.

“Truk ini oleng ke kiri setelah ban belakang turun dari aspal. Setelah itu, Toyota Avanza banting setir hingga terpental ke arah kanan dan tertabrak yg truk trailer yang melaju dari arah berlawanan,” kata Sapari, Senin (26/12/22).

Trailer hino yang melaju dari arah berlawanan tersebut bernopol N 9073 UQ, yang dikemudikan Dwiantoro Yuliawan (37) warga Desa Kertohar, Kecamatan Kintelan Puri, Kabupaten Mojokerto.

Akibat kecelakaan beruntun di kawasan Pantai Bentar ini, seorang penumpang Avanza, Midi Setyowati (51) meninggal dunia. Nyawanya tak tertolong saat dilarikan ke rumah sakit terdekat.

“Kami langsung mengevakuasi para korban, yang rata-rata luka ringan. Namun satu penumpang tidak terselamatkan, meninggal dunia saat perjalanan ke rumah sakit,” ungkapnya.

Selain mengakibatkan korban jiwa, laka beruntun itu membuat jalur pantura Probolinggo – Situbondo, sempat macet, terutama saat kendaraan yang terlibat kecelakaa dipindahkan dari badan jalan.(*) 

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Tragis! Dua Bocah Meninggal saat Mandi di Air Terjun Bidadari Kayangan Probolinggo

12 Mei 2025 - 07:42 WIB

Hilang Saat Cari Rumput, Pria di Pasuruan Ditemukan Meninggal di Sungai

11 Mei 2025 - 15:47 WIB

Kecelakaan Beruntun di Semambung, Dump Truck Seruduk Motor di Lampu Merah

10 Mei 2025 - 17:59 WIB

Truk Pasir Terguling di Jalur Lahar Gunung Semeru, Sopir Selamat

9 Mei 2025 - 17:19 WIB

Honda HRV Sasak Beat di Jember, Satu Penumpang Luka Parah

7 Mei 2025 - 21:10 WIB

Truk TNI Kebakaran dan Meledak di Tol Gempol, Serpihan Lukai Bapak dan Anak

6 Mei 2025 - 13:55 WIB

Kebakaran Truk Militer di Tol Gempol, Satu Prajurit Meninggal, Satu Luka Berat

6 Mei 2025 - 13:23 WIB

Truk Muat Amunisi Milik TNI Terbakar di Tol Gempol, Keluarkan Suara Ledakan

6 Mei 2025 - 06:14 WIB

Tabrak Truk Mogok di Kejayan, Pengendara Motor Tewas

5 Mei 2025 - 09:21 WIB

Trending di Peristiwa