Menu

Mode Gelap

Olahraga

Liga III Jatim, Persekabpas Pasuruan Gulung Mitra Surabaya 4 – 0


badge-check

Reporter: 

6 Des 2023 07:55 WIB 14.3K View ·


					UNGGUL: Pemain Persekabpas Pasuruan saat mencetak gol ke gawang Mitra Surabaya dalam laga perdana Liga III Regional Jawa Timur. (foto: Moh. Rois) Perbesar

UNGGUL: Pemain Persekabpas Pasuruan saat mencetak gol ke gawang Mitra Surabaya dalam laga perdana Liga III Regional Jawa Timur. (foto: Moh. Rois)

Pasuruan,- Persekabpas Pasuruan mengawali perjalanan mereka di Liga III PSSI Jawa Timur dengan pencapaian positif. Bertarung di Stadion R.Soedrasono Pogar, Bangil, Selasa (5/12/2023) sore, Persekabpas berhasil menaklukkan Mitra Surabaya dengan skor telak 4-0.

The Lassak (sebutan Persekabpas, red) memimpin sejak menit awal. Ricko Hardiansyah membuka keunggulan dengan tendangan salto spektakuler setelah menerima umpan lambung dari sisi kiri gawang Mitra Surabaya.

Nur Aqil Baihaqi menyumbangkan gol pada menit 29, untuk menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Novi Atmaja tak mau ketinggalan, dengan mencetak gol ketiga pada menit ke-32 sehingga skor menjadi 3-0 untuk tim tuan rumah yang bertahan hingga akhir babak pertama.

Di babak kedua, Mitra Surabaya berusaha memberikan perlawanan. Meski demikian, penjaga gawang Persekabpas, Ivan Febrianto, tampil sigap menghalau serangan lawan.

Novi Atmaja memastikan kemenangan dengan gol keduanya pada injury time babak kedua, sehingga menutup pertandingan dengan skor akhir 4-0.

Manajer Persekabpas Pasuruan, Andriyanto, menyampaikan kepuasannya atas hasil yang diraih. Ia menganggap, hasil ini sebagai modal berharga untuk pertandingan mendatang.

“Alhamdulillah kami bersyukur bisa memenangkan laga perdana ini. Jelas akan menjadi modal berharga untuk laga berikutnya,” ujar Andriyanto.

Pelatih Persekabpas Pasuruan Subangkit, menyebut anak asuhnya mengalami penurunan intensitas serangan di babak kedua. Hal itu akan dijadikan evaluasi untuk peningkatan performa tim.

“Di babak pertama bagus. Namun di babak kedua, serangan sedikit kendor. Ini yang akan kami jadikan evaluasi untuk menghadapi laga berikutnya,” kata Subangkit.

Sementara pelatih Mitra Surabaya, Bambang Pujo, mengakui kesulitan di laga perdana dan berharap anak-anak asuhnya dapat tampil lebih baik di pertandingan selanjutnya.

“Kami akui kemampuan Persekabpas. Anak-anak mengalami demam panggung untuk laga perdana ini, mudah-mudahan di laga berikutnya mereka bisa tampil lebih baik lagi,” harapnya. (*)

 

 

Editor: H. Ikhsan Mahmudi

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Dibekuk Persikas Subang 1-0, Mimpi Persekabpas Naik Kasta ke Liga 2 Pupus

4 Juni 2024 - 00:14 WIB 45.1K View

Duh! Akses Menuju Sirkuit BMX Selokambang Lumajang Memprihatinkan

3 Juni 2024 - 22:18 WIB 34.2K View

Sikat Adhyaksa Farmel FC 2-1, Persekabpas Jaga Peluang Lolos ke Liga 2

1 Juni 2024 - 23:23 WIB 13.2K View

Bakal Habis-habisan di Grup 1 Babak 8 Besar Liga 3 Nasional, Begini Persiapan Persekabpas

27 Mei 2024 - 18:15 WIB 13.8K View

Hempaskan PSGC Ciamis 3-2, Persekabpas Lolos Babak 8 Besar Liga 3 Nasional

26 Mei 2024 - 22:10 WIB 37.2K View

Trending di Olahraga