Korban meninggal akibat tertabrak kereta api di kamar mayat RSUD dr. Moh. Saleh.

Pasutri Tertabrak KA di Perlintasan Tigasan Kulon, Suami Meninggal

Probolinggo – Pasangan suami istri (pasutri) yang hendak pulang dengan mengendarai motor tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Tigasan Kulon, Kecamatan Leces, pada Selasa siang (17/10/23). Akibat kejadian tersebut, sang suami tewas, sedangkan sang istri berhasil selamat usai turun dari motor.

Kecelakaan ini bermula saat korban Asri (63), berboncengan dengan istrinya, Nami (60), warga Dusun Deggedeg, Desa Tigasan Kulon, Kecamatan Leces, dengan mengendarai motor Honda Grand hendak pulang ke rumahnya.

Sesampainya di perlintasan tanpa palang pintu, korban yang dari arah utara kemudian menyeberang perlintasan. Tiba-tiba Kereta Api (KA) Pendalungan relasi Jakarta – Jember muncul dari arah barat.

“Saat berada di tengah rel, motor yang saya dan suami kendarai macet. Saya kemudian turun sambil meneriaki suami , ada kereta api,” ujar istri korban, Nami.

Saat korban hendak turun dari motornya, kereta api tersebut kemudian menabrak korban hingga terpental beberapa meter. Akibat kejadian tersebut korban meninggal dunia di lokasi.

Warga yang berada di lokasi kemudian menghubungi polisi. Tidak lama, polisi datang dan membawa korban ke kamar mayat RSUD dr. Moh. Saleh.

“Setelah kejadian, tak lama mobil ambulans datang dan langsung membawa jenazah suami saya ke kamar mayat,” kata Nami.

Senada, saudara Asri, Husein mengatakan, sebelumnya korban setiap hari menjemput istrinya yang bekerja sebagai buruh tani. Namun tadi usai menjemput istrinya, korban tertabrak kereta api.

“Setiap harinya korban ini selalu menjemput istrinya naik motor. Tadi usai menjemput istrinya, motor yang dikendarai korban dan istrinya tertabrak kereta api dan korban meninggal, sedangkan istrinya selamat,” ujarnya.

Saat ini kejadian kecelakaan kereta api diperlintasan tanpa palang pintu ini masih ditangani pihak Unit Laka Lantas Satlantas Polres Probolinggo. (*)

Baca Juga  Hindari Salipan, Truk Terjun ke Sungai

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga

Empat Korban Laka KA Rejoso Dikebumikan, Warga Merasa Kehilangan

Pasuruan,- Kecelakaan maut merenggut nyawa 4 orang di perlintasan kereta api Desa Patuguran, Kecamatan Rejoso, …