Kemarau, 20 Desa di 10 Kecamatan di Kabupaten Probolinggo Krisis Air Bersih

Probolinggo – Sejumlah kawasan di Kabupaten Probolinggo terdampak musim kemarau. Sebanyak 33 dusun di 20 desa di 10 kecamatan di Kabupaten Probolinggo dilaporkan mengalami krisis air bersih.

“Sejak Juni lalu hingga awal Oktober 2023, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo memasok air bersih ke puluhan dusun itu,” ujar Silvia Verdiana, petugas BPBD Kabupaten Probolinggo, Kamis (5/10/2023).

Ke-10 kecamatan yang dusun-dusunnya krisis air bersih masing-masing, Tegalsiwalan, Wonomerto, Banyuanyar, Tongas, Bantaran, Kuripan, Sukapura, Lumbang, Leces, dan Tiris. Sementara, untuk pendistribusian air bersih berdasarkan surat permohonan dari desa setempat.

“Jadi sejak bulan Juni hingga akhir September, BPBD telah menyuplai air bersih sebanyak 127 kali, dengan total air bersih yang disuplai sebanyak 715.000 liter, dengan sasaran 37.766 jiwa,” ujarnya.

Hingga saat ini, BPBD Kabupaten Probolinggo terus berupaya menyalurkan air bersih kepada warga terdampak. “Terkait waktu dan berapa kalinya BPBD menyuplai sifatnya fluktuatif, menyesuaikan kondisi dilapangan,” kata Silvia. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga  Perdana di Probolinggo, Pejabat 'Ngelinting Bareng' dalam Festival Tembakau

Baca Juga

Tambah 54 PJU Baru, Dishub Kota Probolinggo Alokasikan Anggaran Rp860 Juta

Probolinggo,- Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Probolinggo akan menambah puluhan Penerangan Jalan Umum (PJU) di sejumlah …