Menu

Mode Gelap
Ada Unsur KDRT, Polisi Selidiki Insiden Anak Buang Ibu Kandung di Jambangan Probolinggo Dari Lumajang ke Jember dan Batu, Parti Libur Siap Ekspansi ke Kota Lain Seperti Tidur di Atas Salju, Cerita Pendaki yang Menyaksikan Ranu Kumbolo Membeku Sejumlah SPBU di Jember Kosong, Pertamina Sebut Klaim Tidak Ada Kelangkaan BBM Jazz Gunung Bromo 2025 Usung Dua Series, Sal Priadi Pukau Penonton di Hari Pamungkas Distribusi BBM ke Jember Terganggu, Sejumlah SPBU Kehabisan Stok

Peristiwa · 12 Jan 2023 17:19 WIB

Enggan Ngemis ke Pemerintah Warga Krucil Swadaya Perbaiki Jembatan


					Enggan Ngemis ke Pemerintah Warga Krucil Swadaya Perbaiki Jembatan Perbesar

Krucil,- Masyarakat Desa Kalianan, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo melakukan perbaikan jembatan penghubung antar Desa Kalianan – Watu Panjang secara swadaya, Kamis (12/1/23).

Salah seorang sopir truk, Mohamad Fajar (28) mengatakan, perbaikan tersebut dilakukan secara swadaya masyarakat, baik tenaga maupun biaya perbaikan. Selain masyarakat sekitar, komunitas sopir truk yang biasa melintasi jalan tersebut juga turun tangan.

“Kalau dibiarkan begini terus, kami yang biasa lewat sini dengan truk kesulitan saat muat kayu atau kelapa. Kalau nunggu (perbaikan) dari pemerintah kan tidak pasti,” ujarnya.

Fajar mengatakan, sekitar 11 orang warga setempat yang ikut membantu proses perbaikan jembatan yang memiliki lebar sekitar 4 meter dengan panjang sekitar 15 meter itu. Selain itu, mereka juga menyumbangkan uang, kayu, dan bahan material lainnya.

“Memang murni dari kesadaran kita sendiri, jadi kita iuran seadanya. Ada yang nyumbang kayu, semen, ada yang kasih uang juga, warga ang melintas ada yang nyumbang juga,” ungkap dia.

Warga setempat, Imam Syafi’i (34) menyampaikan, jembatan semi permanen itu sudah lama rusak dan tak kunjung diperbaiki. Akhirnya masyarakat setempat berinisiatif untuk memperbaiki jembatan secara swadaya.

“Ini sudah lama rusaknya. Tapi tidak ada yang perbaiki kalau dibiarkan begini terus ya kasihan warga yang melintas apalagi kalau hujan, sangat membahayakan,” curhat Imam. (*)

Editor: Mohamad S
Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Viral Lansia di Jambangan Probolinggo Ditelantarkan Anak Kandung, ini Fakta Sebenarnya

26 Juli 2025 - 19:44 WIB

Pengemudi Mengantuk, Pajero Terbalik di Tol Gempol-Pasuruan

26 Juli 2025 - 18:27 WIB

Tabrakan Honda HRV versus Truk di Simpang Tiga Ahmad Yani Lumajang, Begini Kronologinya

25 Juli 2025 - 12:56 WIB

Pemuda Jatiurip Probolinggo Ditemukan Meninggal di Bawah Kolong Irigasi, ini Penyebab Kematiannya

23 Juli 2025 - 18:12 WIB

Sempat Terbakar, Hutan di Kawasan Gunung Arjuno Kini Padam, BPBD Masih Siaga

22 Juli 2025 - 18:20 WIB

Kurir Paket Tewas Tertabrak Truk di Jalur Pantura Nguling

22 Juli 2025 - 14:49 WIB

Nestapa Pria Mengambang di Sungai Pekalen Maron, Wajah Penuh Luka, Motor Raib

21 Juli 2025 - 21:20 WIB

Geger! Mayat Pria Tanpa Identitas Mengambang di Sungai Pekalen Maron

21 Juli 2025 - 15:17 WIB

Truk Tabrak Pemotor di Jalur Pantura Pesisir, Korban Meninggal Seketika

21 Juli 2025 - 14:58 WIB

Trending di Peristiwa