Menu

Mode Gelap
Dorong UMKM Probolinggo Naik Kelas, Gus Hilman Ajak BRIN Berikan Bimtek Serapan Gabah Lampau Target Nasional, Pemkab Jember Bagikan Beras kepada Warga Pra Sejahtera Beringas! Maling Gasak 2 Motor milik Jamaah Masjid di Kota Probolinggo Ada Festival Nusantara 2025 di Jember, Perkuat Branding Surga Kopi dan Tembakau Sehari, Polres Probolinggo Kota Tangkap 5 Orang Pengedar Sabu Sound Horeg, Kapolres Lumajang: Penyelidikan Akustik Belum Ada

Peristiwa · 21 Agu 2022 22:43 WIB

Dulu Nyawer Biduan Dangdut, Kini Mulyono ‘Si Pengemis’ Siap-siap Umroh 


					Dulu Nyawer Biduan Dangdut, Kini Mulyono ‘Si Pengemis’ Siap-siap Umroh  Perbesar

Kraksaan,- Mulyono (57), warga Desa Alastengah, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo, kembali jadi sorotan. Jika sebelumnya publik heboh gegara Mulyono nyawer biduan dangdut, kini ulahnya membuat warga lebih kembali tercengang.

Mulyono diketahui sedang bersiap untuk menunaikan ibadah umroh. Hal itu diketahui saat video manasik umroh yang dilakukan Mulyono beredar di WhatsApp Grup (WAG).

Mulyono, pria yang sehari-hari mengemis di lampu Kraksaan Wetan itu mengikuti manasik umrah di PT. Nur Haramain Mulya Patokan, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo Minggu (21/8/22) pagi.

Tour Leader umroh PT. Nur Haramain Mulya, Ahmad Haidari mengatakan, Mulyono sudah mendaftarkan diri untuk umroh, pada Selasa (2/8/22) lalu. Hebatnya, Mulyono bayar umroh secara kontan.

“Pak Mulyono ini mendaftar tanggal 2 Agustus lalu. Dia bayar Rp28 juta kontan, artinya langsung lunas begitu,” ujar Ahmad Haidari saat ditemui di lokasi.

Rencananya, Mulyono bersama jamaah lainnya akan berangkat umroh pada tanggal 20 November 2022 mendatang. “Pak Mulyono berangkat umroh tanggal 20 November, dua bulan mendatang, umrohnya selama 16 hari,” ungkapnya.

Selama mengikuti manasik umroh, imbuhnya, Mulyono sering tertidur. Namun demikian, ia tidak pernah berbuat onar ataupun membuat resah peserta manasik umroh lainnya.

“Dia sering ketiduran ketika mengikuti pembekalan manasik. Ya mungkin karena faktor usia, kadang agak tidak nyambung juga kita berkomunikasi dengan panitia umroh,” papar dia.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Probolinggo Ahmad Seruji Bachtiar mengatakan, pihaknya tidak mengetahui jika Mulyono daftar umroh.

Sebab, dikatakan Bachtiar, proses pendaftaran ibadah umroh langsung ke pihak Travel atau Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH), bukan dari Kemenag Kabupaten Probolinggo.

“Daftar umroh itu tidak ke Kemenag, itu tidak ada hubungannya sama kita tetap langsung ke KBIH. Tapi misalnya kemudian butuh informasi yang berhubungan dengan umroh kita langsung arahkan ke travelnya,” urai Bachtiar.(*) 

 

Editor : Efendi Muhammad

Publisher : Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Diduga Akibat Korsleting, Tiga Mobil Warga Sukorejo Hangus Terbakar

17 Juli 2025 - 14:29 WIB

Pencarian Korban Insiden Perahu Pemancing di Lekok Masih Berlanjut, Tersisa Satu Hilang dan Akan Dilanjutkan Besok

15 Juli 2025 - 19:04 WIB

Balap Liar Berujung Maut di Paiton, 2 Pemotor Tewas usai Tabrak Elf

15 Juli 2025 - 18:15 WIB

Jatuh dari Motor, Pelajar SMA 1 Dringu Tewas Terlindas Truk

15 Juli 2025 - 17:00 WIB

Dua Korban Perahu Terbalik di Pasuruan Ditemukan, Total 4 Meninggal

15 Juli 2025 - 13:51 WIB

Tiga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Hilang, Pencarian Dilanjutkan Besok

14 Juli 2025 - 19:30 WIB

Janda di Pasuruan Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumahnya

14 Juli 2025 - 17:56 WIB

Warga Kupang NTT Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel Jember, ini Dugaan Penyebabnya

14 Juli 2025 - 16:21 WIB

Belum Ditemukan, Keluarga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Berharap Korban Selamat

14 Juli 2025 - 15:07 WIB

Trending di Peristiwa