Menu

Mode Gelap
Hari Pertama Sekolah Rakyat di Kota Probolinggo, Siswa Ikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Perahu Rombongan Pemancing Terbalik di Perairan Lekok Pasuruan, Dua Orang Tewas, Tiga Masih Hilang Marak Begal, Curanwan, dan Curanmor: Gus Darwis: NU Lumajang Siap Turun ke Gelanggang Soal Sound Horeg, PCNU Lumajang Mengacu pada Keputusan Ulama Tidak Ada yang Dirumahkan, Bupati Lumajang Tegaskan Komitmen untuk Honorer R4 Ditinggal Pergi, Rumah Kepala Dusun di Lumajang Terbakar Habis

Kesehatan · 15 Jul 2021 17:30 WIB

Superman Turun Tangan Bantu Pasien Isoman


					Superman Turun Tangan Bantu Pasien Isoman Perbesar

MAYANGAN,- Kelurahan Mayangan di Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, punya cara sendiri untuk mencukupi kebutuhan warganya yang menjalani isolasi mandiri (Isoman) di rumah.

Kelurahan Mayangan menerjunkan SUPERMAN, akronim dari Satuan Tugas Peduli Isolasi Mandiri. Tugas Superman, mengirim bantuan makanan bagi warga pasien Covid-19 yang sedang menjalani Isoman.

Superman terdiri dari petugas gabungan dari unsur kelurahan dan TNI/Polri. Mereka ditugasi membagikan bantuan berupa beras, lauk-pauk hingga multivitamin kepada warga yang sedang isoman.

Caranya, bantuan yang didistribusikan diletakkan di teras atau depan rumah pasien. Sebagai bentuk antisipasi penularan Covid-19, Superman mengenakan baju hazmat.

Lurah Mayangan, Iwan Arif Afandi mengatakan, gerakan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Tim Satgas Covid-19 tingkat kelurahan terhadap warganya yang isoman. Selain itu, guna mempererat kerja sama dengan pelaku usaha yang menjadi donatur dalam penanganan dan pencegahan Covid-19.

“Dengan gerakan ini, tidak hanya pemerintah saja yang bergerak, namun kita juga turut meminta warga untuk peduli sesama membantu warga yang isolasi mandiri di rumahnya,” ujar Iwan Arif, Kamis (15/7/21).

Gerakan sosial itu, dijelaskan Iwan Arif, akan terus dilakukan selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. “Sehingga dapat meringankan mereka yang terdampak,” imbuhnya.

Sementara itu, orang tua S, warga yang menjalani isoman di rumahnya mengatakan, ia bersyukur pihak kelurahan peduli dengan mengirim paket bantuan. Ia mengakui, bantuan itu amat meringankan beban keluarga.

“Terima kasih kepada bapak-bapak yang telah mengirimkan bantuan salah satunya sembako. Saya berharap anak saya dapat segera sembuh dan kembali menjalani aktivitas dengan normal,” senangnya. (*)

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Gandeng UJ, Pemkab Lumajang Operasi Gratis Bibir Sumbing

13 Juli 2025 - 16:27 WIB

Canangkan Zero Kusta, Pemkab Probolinggo Gandeng Organisasi Pemerhati Kusta Internasional

9 Juli 2025 - 19:37 WIB

Kasus Kusta Indonesia Masuk 3 Besar Dunia, The Nippon Foundation Turun Tangan

9 Juli 2025 - 19:09 WIB

Dokter Muter: Harapan Baru Warga Terpencil Dusun Bakah Lumajang

3 Juli 2025 - 18:28 WIB

Ancaman di Balik Genangan Air: Leptospirosis Mengintai Warga Lumajang

2 Juli 2025 - 16:04 WIB

Kesiapan Maksimal Lumajang Jaga Kesehatan Masyarakat di Tengah Tren Positif Covid-19 Nasional

16 Juni 2025 - 10:58 WIB

Covid-19 Kembali Mengintai, Dinkes Jember Minta Warga Tidak Panik

12 Juni 2025 - 18:01 WIB

Tiga Tahun Mangkrak, Klinik NU Jember Akhirnya Resmi Dibuka

5 Juni 2025 - 18:15 WIB

Bunda Indah: Masker Tetap Wajib, Antisipasi Covid-19 dan Polusi Udara di Lumajang

5 Juni 2025 - 15:40 WIB

Trending di Kesehatan