2 Positif Covid-19, Gedung DPRD Disemprot Disinfektan

MAYANGAN-PANTURA7.com, Pasca seorang sopir dan anggota DPRD Kota Probolinggo terpapar Covid-19, gedung DPRD Kota Probolingo disemprot disinfektan, Selasa (21/7/2020). Petugas dari
BPBD Kota Probolinggo menyemprot semua ruangan di gedung DPRD, bahkan area parkir kendaaran juga disemprot.

Sekretaris DPRD, Wahono mengatakan, penyemprotan meliputi ruang sekretariat DPRD, ruangan fraksi, dan ruangan rapat-rapat termasuk ruangan paripurna. “Luasnya area gedung DPRD membuat penyemprotan membutuhkan waktu beberapa jam,” katanya.

Selain melakukan penyemprotan, kata Wahono, pihaknya juga membatasi area masuk gedung DPRD. Artinya, sekretariat DPRD hanya memberlakukan satu pintu untuk keluar masuk anggota dewan, pegawai, dan tamu.

“Itu berdasarkan rekomendasi dari tim gugus tugas sebagai bagian dari protokol kesehatan. Kami hanya membuka satu pintu saja untuk digunakan keluar masuk anggota DPRD dan tamu,” ucapnya.

Sementara itu, petugas keamanan di gedung DPRD, Nasir Salasa mengatakan, selain dilakukan penyemprotan, juga dilakukan pemeriksaan terhadap siapa saja yang mau masuk ke halaman gedung DPRD.

Seperti diketahui, pertengahan Juli lalu, seorang sopir anggota DPRD diketahui positif Covid-19. Disusul seorang anggota DPRD juga terpapar Covid-19 pasca kunjungan kerja (kunker) ke Bali.

Setelah dua “penghuni” gedung DPRD positif Covid-19, Satgas Covid-19 pun melakukan swab terhadap puluhan anggota DPRD dan pegawai Sekretariat DPRD. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Rizal Wahyudi


Baca Juga  Sudah 11 Orang Positif Covid-19 di Kabupaten Probolinggo

Baca Juga

Arus Mudik Lebaran, Sopir dan Kru Bus Diperiksa Kesehatan

Probolinggo,- Untuk memastikan kesehatan sopir dan kru bus, Dinas Kesehatan dan P2KB Kota Probolinggo, bersama …