Menu

Mode Gelap
Tertibkan Truk ODOL, Dishub Kabupaten Probolinggo Segera Pasang Portal Jalan di Tongas KONI Desak Pemkot Probolinggo Segera Cairkan Bonus Atlet Peraih Medali PON Pemkab Lumajang Siapkan Rp36 Juta untuk Asuransi Pertanian 1.000 Hektare Ancaman di Balik Genangan Air: Leptospirosis Mengintai Warga Lumajang Jelang Pindah, AKBP Wisnu Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Puluhan Anggota Polres Probolinggo Ibu Rumah Tangga di Jember Disekap Suami, Korban Disiksa dan Kaki Dirantai

Pemerintahan · 19 Des 2024 17:13 WIB

Bupati Terpilih Lumajang Dorong Percepatan Operasional Kampus Unej


					Salah satu langkah yang dilakukan oleh Bunda Indah adalah dengan melakukan audiensi dengan Rektor Unej, Iwan Taruna.
Perbesar

Salah satu langkah yang dilakukan oleh Bunda Indah adalah dengan melakukan audiensi dengan Rektor Unej, Iwan Taruna.

Lumajang, – Bupati Terpilih Kabupaten Lumajang, Indah Amperawati atau yang akrab disapa Bunda Indah bergerak cepat agar Kampus Universitas Negeri Jember (Unej) di Kabupaten Lumajang dapat segera beroperasi.

Salah satu langkah yang dilakukan oleh Bunda Indah adalah dengan melakukan audiensi dengan Rektor Unej, Iwan Taruna.

“Jadi kehadiran saya hari ini bersama Kepala Bappeda, Kepala BPKD dan kepala bidang dari Dinas PUPR Kabupaten Lumajang bertujuan agar segera menemukan solusi terbaik sehingga Unej di Kabupaten Lumajang dapat segera beroperasi,” Bunda Indah saat melakukan audiensi yang dilaksanakan di Gedung Rektorat Universitas Jember pada Kamis (19/12/2024).

Bunda Indah menyampaikan keinginannya agar Kampus Unej di Lumajang mulai tahun depan segera beroperasi, sehingga di Lumajang tersedia kampus negeri untuk jurusan teknologi hasil pertanian.

“Sayang sekali jika gedungnya tidak digunakan justru akan semakin buruk kondisinya,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Rektor Unej, Iwan Taruna menyampaikan,  untuk mengoperasikan Kampus Unej Lumajang ada beberapa standard yang harus dipenuhi.

“Pemkab Lumajang harus mendapat rekomendasi dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI,” katanya.

Memang untuk mengoperasikan Kampus Unej di Lumajang, ada standard minimal yang harus dimiliki agar bisa segera beroperasi.

“Salah satunya adanya kekurangan pada sisi fasilitas bangunan yang masih cukup terbatas, sembari menanti adanya rekomendasi dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI,” jelasnya.

Namun Bunda Indah optimis dengan adanya beberapa kajian yang telah dilakukan oleh Bappeda, Dinas PUPR dan BPKD dapat mewujudkan beroperasinya Kampus Unej di Lumajang, yakni dengan menambah lagi satu unit gedung, sehingga dapat memenuhi standard minimal fasilitas bangunan dan Kampus Unej di Lumajang dapat segera beroperasi. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 210 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pemkab Lumajang Siapkan Rp36 Juta untuk Asuransi Pertanian 1.000 Hektare

2 Juli 2025 - 16:18 WIB

Jelang Pindah, AKBP Wisnu Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Puluhan Anggota Polres Probolinggo

2 Juli 2025 - 14:58 WIB

Jaga Keamanan Lumajang Perlu Sinergi Masyarakat dan Aparat

1 Juli 2025 - 16:48 WIB

Rapat Paripurna DPRD Lumajang Bahas Raperda RPJMD dan Perubahan APBD 2025

30 Juni 2025 - 17:29 WIB

Ribuan Tenaga Honorer Tidak Lolos Seleksi PPPK, Anggota DPRD Kota Probolinggo ini Beri Solusi Begini

28 Juni 2025 - 19:11 WIB

Gus Fawait Blusukan di Kecamatan Silo, Janji Perjuangkan Pupuk untuk Petani Kopi

28 Juni 2025 - 16:39 WIB

Ngantor di Desa, Bupati Jember Salurkan Pompa Air bagi Petani

28 Juni 2025 - 13:30 WIB

Alun-alun Bakal Dipercantik, Pemkot Probolinggo Segera Relokasi PKL

27 Juni 2025 - 20:47 WIB

Para Difabel di Kota Probolinggo Digerojok Bantuan Puluhan Juta, Dini Rahmania Beri Pesan Begini

27 Juni 2025 - 14:25 WIB

Trending di Pemerintahan