Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember Futsal Gagal Melenggang, KONI Kota Probolinggo Sisakan 32 Cabor di Porprov Jatim 2025 Kuota Haji Lumajang 2025 Menurun Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

Pemerintahan · 12 Agu 2023 16:02 WIB

Bertemu UMKM di Probolinggo, Menparekraf Siap Kolaborasi Buat Even


					Menparekraf Sandiaga Uno bertemu puluhan pelaku UMKM dam pelaku ekonomi kreatif. Perbesar

Menparekraf Sandiaga Uno bertemu puluhan pelaku UMKM dam pelaku ekonomi kreatif.

Probolinggo – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno, Sabtu pagi (12/08/23) berkunjung ke Kota Probolinggo untuk bertemu sejumlah UMKM. Menparekraf siap berkolaborasi dengan UMKM dan pemuda melalui sebuah even.

Salah satu agenda Menparekaf ke Kota Probolinggo bertemu puluhan UMKM dan pelaku ekonomi kreatif di Gedung Graha Ahmad Dahlan, di Jalan Soekarno Hatta, pukul 09.00 WIB. Sandi, panggilan akrab Sandiaga Salahuddin Uno sempat berbincang dengan Jaka, pemilik “Ruang Arka”, juga pelaku ekonomi kreatif.

Jaka mengaku, Ruang Arka yang ia buat sebelumnya telah menggelar berbagai even hingga pameran di Kota Probolinggo. Namun untuk lebih mengenalkan produk Ruang Arka, ia meminta di Kota Probolinggo lebih diperbanyak even atau pameran.

“Saya berharap Pemkot Probolinggo lebih sering lagi menggelar even atau pameran yang juga melibatkan kita, serta pelaku ekonomi kreatif lainnya. Sehingga dengan kolaborasi yang dibangun dengan even atau pameran, kita dapat lebih mengenalkan produk kita,” ujarnya.

Menanggapi hal ini, Sandi kemudian meminta Asisten Administrasi Umum Kota Probolinggo, Redno Fadjar Winarti dan Kabid Destinasi Disbudpar Provinsi Jatim, Susiati untuk menggelar even dan pameran di Kota Probolinggo.

“Saya meminta kepada Ibu Asisten dan Ibu Kabid untuk membuat empat even di akhir tahun di Kota Probolinggo. Jadi tiap bulan harus ada even. Untuk pembagiannya, dua even digelar oleh Pemkot Probolinggo, satu even digelar oleh Provinsi Jatim dan satu even digelar oleh Kemenparekraf, sanggup ya,” ujar Menparekraf.

Selain itu Menparekraf juga mendorong adanya kolaborasi yang lebih masif dengan pelaku ekonomi kreatif anak-anak muda. Selain produk sudah ada, serta ruang medianya sudah ada, sehingga dengan kolaborasi ini dapat membuka peluang usaha dan lapangan kerja, karena target pemerintah membuka 4,4 juta lapangan.

Untuk lebih mengenalkan produknya, pelaku UMKM Kota Probolinggo juga perlu adanya pelatihan bahasa Inggris yang dikemas lebih menarik dan kekinian sehingga produk yang dijual lebih banyak peminat.

“Saya berpesan kepada UMKM Kota Probolinggo untuk terus berinovasi, adaptasi serta kolaborasi sehingga UMKM ini menjadi tulang punggung ekonomi negara,” imbuhnya.

Sebelumnya, Sabtu pagi pukul 06.00 WIB, Menparekraf berolahraga bersama warga Kota Probolinggo di Alun-alun. Ia juga meninjau stan UMKM yang berjualan.

Selain itu, Sandi juga menyerahkan bantuan berupa freezer, vacum press, kamera DSLR, dan kamera poket kepada beberapa pemilik UMKM, untuk menunjang berkembangnya produk UMKM. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK

1 Mei 2025 - 20:07 WIB

Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur

1 Mei 2025 - 19:37 WIB

Komisi A DPRD Lumajang Apresiasi Kinerja Damkar, Dorong Peningkatan Sarana dan Prasarana

30 April 2025 - 10:21 WIB

DPRD Lumajang Gelar Uji Publik Raperda Fasilitasi Pengembangan Pesantren

30 April 2025 - 09:17 WIB

Hanya Dijatah Anggaran Rp 150 juta Setahun, MUI Probolinggo Protes

30 April 2025 - 03:53 WIB

Tujuh Formasi CPNS di Lumajang Belum Terisi, Pemkab Lumajang Tetap Fokus Kualitas Pelayanan

28 April 2025 - 17:51 WIB

Dinsos Lumajang Habiskan Dana Rp5,113 Miliar untuk Pemenuhan Pelayanan Minimum

28 April 2025 - 13:30 WIB

Pemkab Lumajang Berupaya Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Pemerintah Desa

27 April 2025 - 16:38 WIB

Hudri Nakhodai FKUB Kota Probolinggo, Janji Rawat Harmoni

25 April 2025 - 21:21 WIB

Trending di Pemerintahan