Banner imbauan bahaya ada buaya (foto: Hafidz Rozani)

Tak Temukan Buaya Saat Penyisiran, Desa Bayeman Pasang Peringatan

Probolinggo – Pasca viralnya foto buaya di sungai di Bayeman di medsos, pihak Desa Bayeman pada Selasa (24/01/2023) melakukan penyisiran. Meski selama penyisiran tidak ditemukan tanda-tanda buaya, agar warga tetap berhati-hati, pihak desa memasang rambu peringatan.

Dengan menggunakan dua perahu, penyisiran yang dilakukan oleh pihak Desa Bayeman serta warga ini dimulai dari Dusun Jaringan. Penyisiran ini untuk memantau keberadaan buaya yang pada Sabtu kemarin tertangkap kamera pemancing.

Namun, penyisiran yang dilakukan hingga ke laut ini, pihak desa tidak menemukan tanda-tanda buaya baik di air maupun di tepi sungai yang dilaporkan munculnya buaya tersebut.

“Penyisiran yang kami lakukan ini dimulai dari Dusun Jaringan, 300 meter dari muara sungai. Namun selama penyisiran hingga ke laut, kami tidak menemukan buaya yang sempat tertangkap kamera,” ujar Kepada Desa Bayeman, Ahmad Saifullah.

Meski tidak menemukan buaya saat pencarian, untuk meningkatkan kewaspadaan warga yang beraktivitas di sungai, pihak desa kemudian memasang banner imbauan di tempat bersandarnya perahu milik warga bertuliskan “Bahaya, di Lokasi Ini Ada Buaya”.

“Agar warga yang beraktivitas di sungai waspada, kami memasang banner imbauan yang kami pasang di Dusun Jaringan, tempat perahu milik warga banyak bersandar,” imbuhnya.

Sementara, warga Dusun Tambak, Desa Bayeman, yang juga pencari ikan, Rohmad (40), mengatakan, khawatir akan adanya buaya yang dilaporkan muncul di sungai. Memang selama ia mencari ikan, tidak pernah melihat buaya.

“Meski sampai saat ini saya belum melihat buaya, namun dengan adanya informasi buaya di sungai saya khawatir, dan jika memang ada buaya di sungai, saya berharap buaya ditangkap kemudian di pindahkan,” ujarnya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga  Tinjau Jembatan Ambrol: Kapolres Arsya: Perlu Peremajaan Jembatan

Baca Juga

Jembatan Gondoruso Lumajang Diterjang Lahar Hujan, Aktifitas Warga Dua Desa Lumpuh

Lumajang,- Banjir lahar hujan Gunung Semeru yang terjadi pada Kamis (18/4/2024) malam, membuat sejumlah jembatan …