Salip Trailer Terjatuh, Mantan Cakades-TNI Tewas

Probolinggo – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Leces, Desa Jorongan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, Jumat siang (29/7/2022). Seorang mantan anggota TNI tewas setelah motor yang dikendarainya terlibat kecelakaan dengan kendaraan lain.

Kecelakaan ini bermula saat Bambang Rudianto (49), warga Jalan Kyai Sekar, Desa Leces, Kecamatan Leces dengan mengendari motor Honda Beat Nopol N 2695 PG berjalan dari selatan ke arah utara.

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), korban hendak mendahului truk kontainer Nopol L 9695 UA yang dikemudikan Zaini (41), warga Malang, yang juga dari selatan ke utara. Namun saat menyalip, dari arah depan muncul sebuah mobil. Diduga korban tak bisa menguasai laju kendaraan sehingga terjatuh ke arah kiri dan terlindas roda bagian belakang truk trailer.

“Saat itu saya sedang menunggu teman di warung kopi, tiba-tiba ada kecelakaan, yang melibatkan truk kontainer dan pemotor. Setahu saya, korban sudah tergeletak di tengah jalan ,” ujar Hari Setiawan (40), warga Kecamatan Gending yang menjadi saksi mata.

Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung mendatangi TKP. Sebagian warga menghubungi petugas Polsek Leces, yang kemudian mengevakuasi korban ke kamar mayat RSUD dr. Mohamad Saleh, Kota Probolinggo.

Akibat kecelakaan ini arus lalu lintas di sekitar TKP sempat berjalan merambat lantaran banyaknya warga yang melintas berhenti untuk melihat kecelakaan ini.

Sopir truk, Zaini mengatakan, mengetahui kecelakaan ini usai warga memberhentikan truknya dan mengatakan kalau truk trailer yang ia kendarai menabrak pemotor. Memang saat kejadian, ia tidak merasakan bahwa truk trailer yang bermuatan triplek tersebut menabrak pengendara lain.

“Saya tahunya setelah ada warga yang mengejar dan bilang bahwa saya menabrak pemotor, namun setelah berhenti, saya mengecek roda, dan tidak ada bekas. Selain itu, sejak dari Lumajang, trailer yang saya kendarai hanya berkecepatan 30 kilometer per jam,” ujarnya.

Baca Juga  Pasca Jeep Terjun Jurang, Jasa Penyewaan Jeep di Tosari Sepi

Unit Laka Lantas Satlantas Polres Probolinggo yang juga tiba langsung melakukan olah TKP. Polisi juga memintai keterangan saksi di lokasi yang mengetahui kejadian kecelakaan itu. Kemudian, dua kendaraan yang terlibat kecelakaan dibawa ke kantor Satlantas Polres Probolinggo.

Informasinya, korban (Bambang Rudianto) merupakan mantan calon kepala desa (Cakades) Leces dan mantan anggota TNI. Yang jelas, Unit Laka Lantas Satlantas Polres Probolinggo sedang menangani kasus kecelakaan tersebut. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga

Truk Bermuatan Pampers di Lumajang Jatuh ke Jurang

Lumajang,- Diduga sopir mengantuk, truk bermuatan pampers terjun ke jurang sedalaman 10 meter di Jalan …