Satroni Puskesmas Tongas, Residivis asal Situbondo Dibekuk

Probolinggo – Unit Satreskrim Polres Probolinggo berhasil menangkap seorang pelaku spesialis dengan sasaran perkantoran. Selain menangkap pelaku asal Situbondo, polisi juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti hasil curian dan motor pelaku.

Penangkapan pelaku I-S (51), warga Dusun Krajan, Desa Alasmalang, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo ini bermula Rabu (4/5/2022), A-M, warga Dusun Kulak Selatan, Desa Wringinanom, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, yang bekerja di Puskesmas Tongas melaporkan kasus pencurian di Puskesmas Tongas ke Mapolresta Probolinggo.

“Jadi usai ditinggal shalat subuh, barang milik korban berupa dua buah HP merk Redmi dan Samsung, serta satu buah laptop Toshiba yang sebelumnya diletakkan di atas kasu hilang. Meski sudah dicari, barang-barang tersebut tak kunjung ditemukan. Brulah korban melaporkan kejadian tersebut,” ujar Kasi Humas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainullah, Kamis (26/5/2022).

Dari laporan tersebut, petugas Unit Reskrim Polres Probolinggo Kota kemudian melakukan penyelidikan dan pelacakan. Dari situlah, pada Selasa (24/5/22) sekitar pukul 15.00, pelaku berinisial I-S ini akhirnya ditangkap di Jalan Raya Alasmalang, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo.

Polisi akhirnya berhasil mengamankan sebuah HP merk Redmi beserta dosbook dan sebuah laptop Toshiba. Juga diamankan sebuah motor Yamaha Mio milik pelaku yang digunakan saat beraksi dan sebuah celana.

“Setelah dilakukan pemeriksaan di Mapolresta, pelaku diketahui merupakan residivis spesialis barang milik kantor, di mana pelaku masuk ke kantor dan mengambil barang berharga. Atas perbuatannya, pelaku dikenai pasal 363 KHUP dengan ancaman 5 tahun penjara,” imbuh Iptu Zainullah. (*)

 

Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Zainul Hasan R.

Baca Juga  Dinilai Bahayakan Napi, Dahan Pohon Dipangkas

Baca Juga

Parkir di Teras Rumah, Dua Motor Guru Raib Dimaling

Probolinggo,- Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) terjadi di Perumahan Taman Indah Progo, Jalan Progo, Kelurahan Jrebeng …