Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember Futsal Gagal Melenggang, KONI Kota Probolinggo Sisakan 32 Cabor di Porprov Jatim 2025 Kuota Haji Lumajang 2025 Menurun Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

Pemerintahan · 1 Sep 2021 18:55 WIB

Jadi Biang OTT KPK, Penunjukan 252 Pj Kades Dikebut


					Jadi Biang OTT KPK, Penunjukan 252 Pj Kades Dikebut Perbesar

PROBOLINGGO,- Pasca ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Probolinggo, Wakil Bupati Timbul Prihandjoko, melakukan tugas dinas pertamanya. Timbul memimpin rapat zoom Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo dengan Kementerian Kemaritiman dan Investasi (Menko Marinves) RI, Rabu (1/9/21) sore.

Dalam rapat di rumah dinas bupati Probolinggo itu, Timbul didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo dan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Rapat online itu membahas keberlangsungan Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“Sebelum pelaksanaan zoom meeting ini, sejumlah OPD sudah bertemu dengan saya, bahkan sebelum saya ditunjuk (sebagai Plt. bupati), saya sempat menggelar rapat. Namun tentunya, kita yang ada di pemerintahan daerah terus melayani masyarakat,” ujar Timbul.

Timbul berpesan, kasus hukum yang menimpa bupati dan tiga anak buahnya, tidak membuat para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Probolinggo pecah konsentrasi ataupun menunjukkan respon yang berlebihan.

“Harus tetap fokus bekerja, terutama dalam penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Probolinggo. Sehingga kasus Covid-19 tidak lagi tinggi,” pinta politisi asal Kecamatan Maron ini.

Ia lantas mengimbau, seluruh ASN di Pemkab Probolinggo ikut mendoakan agar bupati dan teman ASN yang terjerat kasus hukum tegar menghadap persoalan ini. “Semoga yang saat ini menghadapi persoalan, diberi ketabahan dan kesehatan,” imbuhnya.

Sementara, saat ditanya wartawan soal penjabat (Pj) kepala desa (Kades) di 252 desa yang saat ini mengalami kekosongan, Timbul menyebut, Pemkab Probolinggo tengah dalam proses penggodokan.

“Akan segera metunjuk, yang pasti Pj kades tersebut merupakan ASN. (Targetnya), pada tanggal 9 September ini sudah ada Pj kades yang mengisi (desa-desa yang kosong),” ungkapnya.

Timbul ditunjuk menjadi Plt. Bupati Probolinggo setelah bupati Puput Tantriana Sari terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (30/8/21) dini hari. Penangkapan itu dipicu jual-beli jabatan Pj kades, yang memiliki mahar Rp20 juta dan upeti tanah.

Timbul menjadi Plt. Bupati Probolinggo melalui Surat Perintah Tugas (SPT), yang diberikan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Selasa (31/8/21) di Istana Negara Grahadi, Surabaya. (*)

 

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: A. Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK

1 Mei 2025 - 20:07 WIB

Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur

1 Mei 2025 - 19:37 WIB

Komisi A DPRD Lumajang Apresiasi Kinerja Damkar, Dorong Peningkatan Sarana dan Prasarana

30 April 2025 - 10:21 WIB

DPRD Lumajang Gelar Uji Publik Raperda Fasilitasi Pengembangan Pesantren

30 April 2025 - 09:17 WIB

Hanya Dijatah Anggaran Rp 150 juta Setahun, MUI Probolinggo Protes

30 April 2025 - 03:53 WIB

Tujuh Formasi CPNS di Lumajang Belum Terisi, Pemkab Lumajang Tetap Fokus Kualitas Pelayanan

28 April 2025 - 17:51 WIB

Dinsos Lumajang Habiskan Dana Rp5,113 Miliar untuk Pemenuhan Pelayanan Minimum

28 April 2025 - 13:30 WIB

Pemkab Lumajang Berupaya Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Pemerintah Desa

27 April 2025 - 16:38 WIB

Hudri Nakhodai FKUB Kota Probolinggo, Janji Rawat Harmoni

25 April 2025 - 21:21 WIB

Trending di Pemerintahan