Dihantam Fuso, Sopir Truk Tewas

PAITON,- Kecelakaan lalu lintas (Laka lantas) terjadi di jalur pantura Probolinggo-Situbondo, tepatnya di jalan raya Desa Binor, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, Selasa (10/8/2021) pagi. Satu orang meninggal dunia dalam insiden tersebut.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 4.15 WIB. Bermula ketika truk fuso hyno dengan nomor polisi (nopol) H-1962-JI yang sopiri Dika Margareta (27) warga Kabupaten Jember bersama Ignasius Siswato (54) warga Kabupaten Semarang, melaju dari arah barat ke timur.

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), diduga sopir kendaraan panjang dan lebar itu mengantuk sehingga gagal mengendalikan laju kendaraan. Akibatnya fatal, fuso melaju ke jalur berlawanan tanpa kendali.

Di saat bersamaan, dari arah berlawanan datang truk dengan nopol K-1559-PE dikemudikan Marista Imam Sugiarto (31) dengan kenek Tatag Pujianto (28) warga Kabupaten Ngawi. Tabrakan pun tidak terhindarkan, kedua kendaraan adu moncong.

“Korban sudah dibawa ke rumah sakit, hanya saja dua kendaraan depannya mengalami rusak parah, bagian depannya ringsek,” kata Ahmad Haris Hidayatullah, saksi kejadian.

Dihubungi terpisah, Kanitlaka Satlantas Polres Probolinggo, Iptu Nyoman Harayasa mengatakan, kejadian itu menyebabkan satu orang meninggal dunia. Korban meninggal adalah sopir truk, Marista Imam Sugiarto.

“Ya, satu orang meninggal dunia yakni sopir truk isuzu yang bermuatan jeruk. Kecelakaannya itu (kedua kendaraan) adu moncong setelah fuso lewat batas arah. Dugaan sementara pengemudi fuso mengantuk namun tetap melanjutkan perjalanan,” tutur Nyoman.

Saat ini, menurut Nyoman, kedua kekendaraan yang terlibat tabrakan, sudah dipindahkan ke pos lantas Desa Sumberlele, Kecamatan Kraksaan. “Sudah di pos Sumberlele,” ia menambahkan. (*)

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: A. Zainullah FT

Baca Juga  Berkah Pandemi, Parda Pizza Diburu Pelanggan

Baca Juga

Setelah 6 Jam, Amukan Si Jago Merah di GM Plaza Lumajang Berhasil Dipadamkan

Lumajang,- Setelah 6 jam lebih, api yang membakar pusat perbelanjaan Graha Mulya (GM) Plaza di …