Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri Dari Sejarah Ki Hajar Dewantara, Bupati Lumajang Dorong Revitalisasi Pendidikan untuk Tingkatkan SDM Perjuangan Nenek Satumi, 95 Tahun, Mewujudkan Impian Haji Temuan Ladang Ganja di TNBTS Mencoreng Destinasi Wisata Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur

Peristiwa · 26 Mei 2020 11:53 WIB

Mobil di Pandaan Terbakar, Dua Balita Tewas Terpanggang


					Mobil di Pandaan Terbakar, Dua Balita Tewas Terpanggang Perbesar

PANDAAN-PANTURA7.com, Dua orang anak bawah lima tahun (Balita) di Desa Nogosari, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, tewas mengenaskan setelah mobil yang mereka naiki terbakar, Selasa (26/5/2020).

Informasi yang dihimpun, petaka itu terjadi sekitar pukul 12.30 Wib. Mobil Daihatsu Charade dengan pelat nomor N 1274 CV yang sedang parkir di garasi rumah, tetiba terbakar hebat.

“Warga nggak tahu kalau ada anak (bermain) di dalam mobil. Yang mengetahui mobil terbakar dan memadamkan awalnya orang tua korban,” kata Kades Nogosari, Iswahyudi.

Saat itu, lanjut Kades, orang tua dua balita yang bermain di dalam mobil berjibaku memadamkan api. “Warga yang mengetahui kejadian kemudian membantu melakukan pemadaman,” tukasnya.

Setelah api berhasil dipadamkan, dua orang balita Khadijah Firdausi Azzahra (2,5) dan Aidan (4) ditekukan tewas di jok depan. Tak ayal, orang tua korban menangis histeris mendapati anaknya meninggal tragis.

Kapolsek Pandaan AKP I Made Swardana menjelaskan, kedua balita yang meninggal bukan pemilik mobil. Saat kejadian, rumah pemilik mobil sedang sepi karena pemilik sedang berada di Desa Gununggangsir, Kecamatan Beji, dalam rangka berlebaran.

“Mobil ditinggalkan dalam kondisi tidak terkunci. Saat itulah anak tetangga pemilik mobil bermain di dalam mobil sebelum akhirnya mobil terbakar,” papar Kapolsek.

Selanjutnya, kedua jasad korban dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Bangil. Sementara pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 3 kali

Baca Lainnya

Pesta Miras di Rumah Kades Temenggungan Probolinggo, Dua Warga Meninggal Dunia

1 Mei 2025 - 13:33 WIB

Brakk! KA Ijen Ekspres di Jember Sasak Dump Truk saat Seberangi Perlintasan

30 April 2025 - 23:37 WIB

Kurang Hati-hati, Pelajar Tabrak Pejalan Kaki di Beji Pasuruan

30 April 2025 - 21:11 WIB

Pelajar SMK di Pasuruan Tewas Ditabrak Truk Saat Menuju Sekolah

30 April 2025 - 15:53 WIB

Korban Kecelakaan yang Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang Ditemukan Meninggal Dunia

26 April 2025 - 11:40 WIB

Laka Maut di Jalur Pantura Karanggeger, Pengendara Motor Tewas Diseruduk

26 April 2025 - 04:12 WIB

Fenomena Langka, Ada Telur Berlafaz Allah di Jember

25 April 2025 - 18:49 WIB

Motor Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang, Korban Belum Ditemukan

25 April 2025 - 17:25 WIB

Hindari Pemotor, Ambulans Bawa Jenazah di Jember Tabrak Pembatas Jalan hingga Terguling

22 April 2025 - 17:54 WIB

Trending di Peristiwa