Menu

Mode Gelap
Kuota Haji Lumajang 2025 Menurun Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi Batik dan Bordir Lumajang Unjuk Pesona di Ajang Batik Bordir Aksesoris Fair 2025 Kemenag Lumajang Prioritaskan Keselamatan dan Kenyamanan Jamaah Haji Lansia Anak di Bawah Umur di Lumajang Jadi Korban Rudapaksa Ayah Kandungnya KAI Daop 9 Jember Persempit Perlintasan JPL 09, Hanya Boleh Dilalui Kendaraan Bermotor

Peristiwa · 21 Okt 2024 16:58 WIB

Polisi Buru Truk yang Diduga Tabrak Elf di Tol Paspro


					OLAH TKP: Dirlantas Polda Jatim dan Polres Pasuruan Kota gelar olah TKP pasca kecelakaan yang melibatkan minibus dan truk di ruas Tol Paspro. (foto: Moh. Rois). Perbesar

OLAH TKP: Dirlantas Polda Jatim dan Polres Pasuruan Kota gelar olah TKP pasca kecelakaan yang melibatkan minibus dan truk di ruas Tol Paspro. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan, – Kecelakaan maut yang melibatkan mobil travel Elf di Tol Pasuruan-Probolinggo (Paspro) KM 814, Grati, Kabupaten Pasuruan, pada Senin (21/10/2024), terus diselidiki oleh pihak kepolisian.

Berdasarkan informasi terbaru dari Dirlantas Polda Jatim, Kombes Pol Komarudin, rekaman Closed Circuit Television (CCTV) menunjukkan, kendaraan tersebut pertama kali tertangkap kamera di gerbang Tol Gending, Probolinggo, pada pukul 23.58 WIB, dan kembali terpantau melintas di jembatan kilometer 815 pada pukul 00.26 WIB.

Perkiraan waktu tempuh dari gerbang tol hingga lokasi kecelakaan adalah sekitar 28 menit dengan jarak 38 kilometer.

“Jika dihitung dari jarak dan waktu tempuh, kecepatan kendaraan masih berada dalam batas normal yakni, di bawah 100 kilometer per jam,” kata  Komarudin kepada wartawan.

Menurutnya, dari hasil temuan di tempat kejadian perkara (TKP), kerusakan parah pada bagian depan kendaraan Elf mengindikasikan bahwa sebelum menabrak pembatas jalan (gadril), mobil tersebut lebih dulu mengalami benturan dengan kendaraan lain, yang diduga truk besar.

Hal itu dibuktikan dengan beberapa benda yang ada di TKP seperti pecahan lampu bagian belakang yang diduga lampu kendaraan besar jenis truk.

“Saat ini, kami masih melakukan pencarian terhadap truk tersebut,” jelasnya.

Hingga saat ini, penyebab pasti kecelakaan masih dalam tahap pendalaman. Sopir yang meninggal dunia menjadi kendala dalam penyelidikan, sehingga pihak kepolisian saat ini fokus pada pemeriksaan lebih mendalam terhadap kendaraan.

“Kami menduga sementara kecelakaan terjadi karena sopir tidak mampu mengendalikan kendaraan. Namun kami masih mendalami kemungkinan adanya faktor lain,” tambahnya.

Sementara itu, kelima jenazah korban meninggal dunia telah dibawa pulang oleh pihak keluarga. Sementara korban luka masih mendapatkan perawatan intensif di RSUD Grati. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 109 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pesta Miras di Rumah Kades Temenggungan Probolinggo, Dua Warga Meninggal Dunia

1 Mei 2025 - 13:33 WIB

Brakk! KA Ijen Ekspres di Jember Sasak Dump Truk saat Seberangi Perlintasan

30 April 2025 - 23:37 WIB

Kurang Hati-hati, Pelajar Tabrak Pejalan Kaki di Beji Pasuruan

30 April 2025 - 21:11 WIB

Pelajar SMK di Pasuruan Tewas Ditabrak Truk Saat Menuju Sekolah

30 April 2025 - 15:53 WIB

Korban Kecelakaan yang Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang Ditemukan Meninggal Dunia

26 April 2025 - 11:40 WIB

Laka Maut di Jalur Pantura Karanggeger, Pengendara Motor Tewas Diseruduk

26 April 2025 - 04:12 WIB

Fenomena Langka, Ada Telur Berlafaz Allah di Jember

25 April 2025 - 18:49 WIB

Motor Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang, Korban Belum Ditemukan

25 April 2025 - 17:25 WIB

Hindari Pemotor, Ambulans Bawa Jenazah di Jember Tabrak Pembatas Jalan hingga Terguling

22 April 2025 - 17:54 WIB

Trending di Peristiwa