Pohon Tumbang Timpa Elf, Korban Selamat

LEKOK-PANTURA7.com, Hujan deras yang disertai angin kencang, terjadi di wilayah Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, dan sekitarnya, Sabtu (20/3/21) siang. Fenomena alam ini menyebabkan sebuah pohon besar tumbang dan menimpa mobil Elf.

Informasi yang dihimpun, mobil Elf itu tertimpa pohon tumbang saat melintas di jalan raya Desa Gejugjati, sekitar pukul 13.10 WIB. Tak hanya menimpa mobil, pohon tumbang juga memacetkan jalur pantura arah Pasuruan – Probolinggo.

“Benar, pohon besar tumbang di Desa Gejugjati, Kecamatan Lekok, menimpa kendaraan elf. Tim kami sudah meluncur ke lokasi,” terang Ridwan Plt. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan.l, Ridwan Harris.

Dijelaskan Harris, pihaknya mengirimkan 1 tim beranggotakan 3 orang ke lokasi kejadian. Selain itu, bantuan dari Kecamatan Lumbang dikerahkan guna memindahkan pohon dari badan jalan.

“Satu tim kami turunkan untuk evakuasi, lalu ditambah dari tim dari Kecamatan Lumbang dan Pusdalops,” beber Harris.

Menurutnya, tidak ada korban dalam peristiwa itu. Setelah selama hampir dua jam memotongi pohon, mobil Elf yang sebelumnya tertimpa akhirnya bisa dipindahkan ke tempat aman.

Sementara, arus lalu lintas jalur pantura, kembali normal setelah sebelumnya lumpuh. “Sementara ini tidak ada korban jiwa maupun korban luka,” tandas Harris. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga  Protes Jual Beli Lahan 120 Hektare, Warga Pasuruan Lurug Kantor PIER

Baca Juga

Hendak Jaga Kapal, ABK asal Wonoasih Tewas Tenggelam

Probolinggo,- Seorang anak buah kapal (ABK) yang sedang bersandar tenggelam usai terjatuh dari atas kapal, …