Tiga Truk Adu Hantam di Pandaan, Sopir Selamat

PANDAAN-PANTURA7.com, Kecelakaan beruntun terjadi di jalan raya Surabaya – Malang, tepatnya di Desa Karangjati, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Senin (18/01/2021).

Menurut Kanit Laka Satlantas Polres Pasuruan, Iptu Marti, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Kecekakaan itu, melibatkan tiga truk sekaligus. Yakni truk traktor berplat L-8016-UY, truk boks Mitsubishi nopol N-9628-EE dan truk boks Nissan nopol N-9232-AU.

Dikatakan Marti, insiden bermula saat truk traktor melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang. Sesampainya di lokasi kejadian, truk belok ke kanan atau ke arah barat.

“Saat belok, ditabrak oleh truk Mitsubishi yang berjalan dari arah selatan. Truk penabrak ini lalu masuk ke lajur berlawanan sehingga menabrak truk boks Nissan yang datang arah selatan ke utara,” papar Marti.

Insiden di jalur padat itu, dikatakan Marti, tak sampai menimbulkan korban jiwa. “Dalam kecelakaan itu, ketiga sopir truk tidak mengalami luka,” katanya.

Namun demikian, imbuhnya, tiga truk yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan cukup parah. “Saat ini kendaraan yang terlibat kecelakaan, sudah kita pindahkan agar tidak mengganggu arus lalu lintas,” Marti memungkasi.

Berikut nama-nama sopir truk yang terlibat tabrakan:

  1. Sopir truk traktor nopol L-8016-UY; Sunardi (45) warga Desa Kedongkring RT/02 RW/04, Kecamatan Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung.
  2. Sopir truk mitsubishi boks plat N-9628-EE; Onisius Napa (35), warga Fatu Oni RT/14 RW/06, Kecamatan Amanatun Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT).
  3. Sopir truk boks Nissan nopol N-9232-AU; Taufik Hidayat (41), warga Jl. Mayjen Sungkono I RT/02 RW/03, Kota Malang. (*)

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: A. Zainullah FT


Baca Juga  Beton Penyangga Ambruk, Nyawa Tukang Bangunan Melayang, Satu Luka

Baca Juga

Hendak Jaga Kapal, ABK asal Wonoasih Tewas Tenggelam

Probolinggo,- Seorang anak buah kapal (ABK) yang sedang bersandar tenggelam usai terjatuh dari atas kapal, …