Menu

Mode Gelap
Rumah Kosong di Kompleks Gudang Bulog Kedungasem Probolinggo Ludes terbakar Banjir di Winongan Pasuruan Mulai Surut, Warga Bersih-bersih Rumah Toko di Pasar Winongan Terbakar Ditengah Kepungan Banjir Banjir Terjang 4 Kecamatan di Pasuruan, Ketinggian Air Capai Satu Meter Akhirnya, Pasokan Air Bersih ke Pulau Gili Ketapang Kembali Normal Dramatis! Mesin Motor Warga Lumajang Mati saat Terabas Banjir Lahar Hujan

Politik · 2 Okt 2024 21:28 WIB

Sepi Peminat, Bawaslu Kota Probolinggo Perpanjang Pendaftaran PTPS Pilkada


					Ketua Bawaslu Kota Probolinggo, Johan Dwi Angga. (foto: Hafiz Rozani). Perbesar

Ketua Bawaslu Kota Probolinggo, Johan Dwi Angga. (foto: Hafiz Rozani).

Probolinggo,- Belum terpenuhinya kuota petugas Pengawas Pemungutan Suara (PTPS) untuk Pilkada Serentak Tahun 2024, membuat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Probolinggo memperpanjang pendaftaran hingga 10 Oktober.

Ketua Bawaslu Kota Probolinggo, Johan Dwi Angga mengatakan bahwa perpanjangan pendaftaran PTPS ini dilakukan mulai tanggal 1 Oktober hingga 10 Oktober 2024.

Menurut Johan, pasca ditutup pada 28 September 2024, pendaftar justru belum memenuhi kuota seperti yang ditetapkan.

“Kekurangan kuota pendaftar PTPS ini karena membutuhkan jumlah dua kali kebutuhan. Jadi kebutuhan PTPS pada Pilkada 2024 mencapai 338 petugas sesuai jumlah TPS di Kota Probolinggo, sehingga kuota pendaftar mencapai 676 petugas,” kata Johan, Rabu (2/10/24).

Hingga Rabu (02/10/24), sudah ada 475 pendaftar PTPS, yang terdiri dari 291 laki – laki, dan 184 perempuan. Jumlah tersebut tersebar di 5 kecamatan yakni Kecamatan Kedopok terdapat 72 pendaftar, dan  Mayangan 139 pendaftar.

Lalu Kecamatan Wonoasih terdapat 63 pendaftar, Kademangan dengan 74 pendaftar, dan Kanigaran sejumlah 127 pendaftar.

Sesuai aturan, pendaftaran PTPS ini dapat diperpanjang, yang tertuang pada Petunjuk Teknis Pembentukan dan Pergantian Antar Waktu Pengawas Tempat Pemungutan Suara dalam Pilkada 2024.

Dijelaskan Johan, belum terpenuhinya kuota ini tak lain karena sepinya peminat. Padahal sosialisasi rekrutmen PTPS sudah dilakukan.

“Setelah kuota ini terpenuhi, dokumen pendaftaran akan diperiksa pada tanggal 1 sampai 10 Oktober 2024. Tanggal 11 Oktober 2024, akan diumumkan peserta yang lolos,” imbuh dia. (*)

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 32 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Rekapitulasi Suara Pilkada Kab. Pasuruan 2024 Tuntas, Rusdi-Shobih Menang Telak

5 Desember 2024 - 17:29 WIB

Catatan Pilkada di Kab. Probolinggo, Partisipasi Masyarakat Turun, Golput Terus Meningkat

5 Desember 2024 - 15:57 WIB

Partai Gerindra Perkasa di Lumajang, Kuasai Parlemen, Menangi Pilkada

5 Desember 2024 - 15:43 WIB

Bawaslu Pasuruan Hentikan 6 Dugaan Pelanggaran Pilkada, Termasuk Politik Uang

5 Desember 2024 - 10:26 WIB

KPU Tetapkan Perolehan Suara Pilkada Lumajang, Indah-Yudha Kangkangi Thoriq-Lucita

5 Desember 2024 - 07:59 WIB

Akhiri ‘Pertarungan’, Bunda Indah dan Cak Thoriq Saling Berjabat Tangan

4 Desember 2024 - 22:58 WIB

KPU Tetapkan Perolehan Suara Pilkada Kab. Probolinggo, Gus Haris – Ra Fahmi Pecundangi Zulmi – Rasit

4 Desember 2024 - 17:04 WIB

Rekapitulasi Tuntas, dr. Aminuddin-Ina Menangi Pilkada Kota Probolinggo

4 Desember 2024 - 03:22 WIB

KPU Kota Pasuruan Tetapkan Perolehan Suara Pilwali 2024, Adi-Nawawi Raih 81 Persen, Kotak Kosong 19 Persen

3 Desember 2024 - 16:34 WIB

Trending di Politik