Menu

Mode Gelap
Dua Maling Motor yang Ditembak Polisi di Gending Divonis 11 Bulan dan 1 Tahun 6 Bulan Janda di Pasuruan Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumahnya Pedang Pora Sambut Kedatangan AKBP M. Wahyudin Latif di Polres Probolinggo Warga Kupang NTT Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel Jember, ini Dugaan Penyebabnya Infrastruktur Belum Siap, Lumajang Absen dari Peluncuran Serentak Sekolah Rakyat Belum Ditemukan, Keluarga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Berharap Korban Selamat

Pemerintahan · 2 Jul 2024 12:07 WIB

Jamin Layanan Kesehatan Prima, Pemkab Lumajang Bangun IGD dan Cath Lab Jantung di RSUD dr. Haryoto


					UPGRADE LAYANAN: Peletakan batu pertama pembangunan IGD RSUD dr Haryoto oleh Pj. Bupati Lumajang. (foto: Asmadi). Perbesar

UPGRADE LAYANAN: Peletakan batu pertama pembangunan IGD RSUD dr Haryoto oleh Pj. Bupati Lumajang. (foto: Asmadi).

Lumajang,- Untuk menunjang pelayanan kesehatan di RSUD dr. Haryoto, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang bangun ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) baru. Pembangunan ruangan ini ditargetkan rampung dalam waktu 200 hari.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Lumajang, Agus Siswanto mengatakan proyek pembangunan IGD telah dimulai sejak Jumat (28/6/24) lalu.

“Proyek ini akan selesai dalam waktu 200 hari. Dengan adanya tambahan ruang perawatan yang lengkap dan modern di RSUD dr. Haryoto Lumajang, masyarakat tidak perlu jauh-jauh berobat di luar kota, sebab disini sudah disediakan,” kata Agus, Senin (1/7/24).

Langkah ini dilakukan karena Pemkab Lumajang menekankan pentingnya standar pelayanan prima untuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) sesuai tuntunan masyarakat.

“Kami dituntut agar memiliki standar pelayanan prima kepada masyarakat,” Agus menegaskan.

Pj Bupati Lumajang Indah Wahyuni menilai, pengembangan rumah sakit dan peningkatan pelayanan oleh tenaga kesehatan sangat diperlukan.

Sebab menurutnya, pelayanan kesehatan prima adalah tolak ukur sebuah kabupaten atau kota yang berkualitas.

“Jumat kemarin, kita meletakkan batu pertama untuk memulai pembangunan IGD RSUD dr. Haryoto Lumajang. Diharapkan dengan upgrade tersebut dapat memberi pelayanan yang baik bagi pasien,” kata Pj Bupati Lumajang yang akrab disapa Yuyun itu.

Yuyun menyampaikan, proyek tersebut termasuk penambahan ruang Cath Lab untuk pemasangan ring jantung, serta ruang CVCU untuk perawatan intensif pasien penyakit jantung dan ruang Operasi Kecil Bedah Jantung.

Yuyun menyebut, proyek ini merupakan kemajuan signifikan bagi masyarakat Lumajang. Dengan adanya fasilitas baru ini, diharapkan warga tidak perlu lagi pergi ke luar kota untuk mendapatkan perawatan jantung yang memadai.

“Tentu dengan tambahan fasilitas di RSUD ini, masyarakat Lumajang tidak perlu jauh-jauh pergi ke kota lain untuk menjalani perawatan, karena kita sudah membangun dan akan memberikan pelayanan dengan baik,” pungkasnya. (*)

 

 


Editor: Mohammad S

Publisher: Moch. Rohim


 

Artikel ini telah dibaca 55 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Infrastruktur Belum Siap, Lumajang Absen dari Peluncuran Serentak Sekolah Rakyat

14 Juli 2025 - 15:36 WIB

Tidak Ada yang Dirumahkan, Bupati Lumajang Tegaskan Komitmen untuk Honorer R4

14 Juli 2025 - 09:03 WIB

Gandeng UJ, Pemkab Lumajang Operasi Gratis Bibir Sumbing

13 Juli 2025 - 16:27 WIB

Bupati Ikuti Fatwa MUI Soal Sound Horeg: Tidak Dilarang, Tapi Harus Dikendalikan

13 Juli 2025 - 15:30 WIB

Rp7 Miliar Digelontorkan, Ini Rincian Penataan Kawasan Kumuh Senduro

13 Juli 2025 - 14:12 WIB

Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Kapolres Probolinggo, AKBP M. Wahyudin Latif Resmi Gantikan AKBP Wisnu Wardana

11 Juli 2025 - 23:12 WIB

Antisipasi Kecelakaan Tambang, Pemkab Lumajang Siapkan BPJS Ketenagakerjaan untuk Ribuan Pekerja

11 Juli 2025 - 18:37 WIB

Canangkan Zero Kusta, Pemkab Probolinggo Gandeng Organisasi Pemerhati Kusta Internasional

9 Juli 2025 - 19:37 WIB

Ketua DPRD: BUMD BPR Lumajang Harus Jadi Pilar Pembangunan Ekonomi Rakyat

8 Juli 2025 - 14:54 WIB

Trending di Pemerintahan