Menu

Mode Gelap
Hari Pertama Sekolah Rakyat di Kota Probolinggo, Siswa Ikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Perahu Rombongan Pemancing Terbalik di Perairan Lekok Pasuruan, Dua Orang Tewas, Tiga Masih Hilang Marak Begal, Curanwan, dan Curanmor: Gus Darwis: NU Lumajang Siap Turun ke Gelanggang Soal Sound Horeg, PCNU Lumajang Mengacu pada Keputusan Ulama Tidak Ada yang Dirumahkan, Bupati Lumajang Tegaskan Komitmen untuk Honorer R4 Ditinggal Pergi, Rumah Kepala Dusun di Lumajang Terbakar Habis

Politik · 21 Feb 2024 21:18 WIB

Nihil Kejanggalan, Tidak Ada Pemungutan Suara Ulang di Lumajang


					LANCAR: Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, menggunakan hak pilihnya di Pemilu 2024 kemarin. (foto: Asmadi). Perbesar

LANCAR: Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, menggunakan hak pilihnya di Pemilu 2024 kemarin. (foto: Asmadi).

Lumajang,- Sejak Minggu (18/2/2024) Pleno rekapitulasi perhitungan suara dari hasil pemungutan suara Pemilu 2024 sudah dilaksanakan oleh Panitia Pemilihan Kacamatan (PPK), tak terkecuali di Kabupaten Lumajang.

Di kota pisang, pleno terbuka rekapitulasi pemilu dilakukan di 21 kecamatan, yang terbagi dalam 7 Daerah Pemilihan (Dapil).

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Lumajang, Hasyim Asyari menyampaikan, selama proses rekapitulasi PPK tingkat kecamatan, tidak ada kejanggalan yang ditemui.

“Sebab, rekan-rekan komisioner KPU lainya ikut mendampingi proses rekapitulasi ke semua kecamatan. Hal ini untuk memastikan semua berjalan lancar dan benar,” kata Hasyim saat dikonfirmasi, Rabu (21/2/2024).

Sementara proses rekapitulasi tingkat KPU, jelas Hasyim, masih menunggu proses rekapitulasi dari PPK di tingkat kecamatan. Di sejumlah wilayah, rekapitulasi masih belum sepenuhnya selesai.

“Proses perhitungan surat suara rekapitulasi di tingkat kecamatan bergantung jumlah TPS yang dimilikinya, kalau jumlah TPS-nya banyak, maka proses perhitungannya juga akan lambat,” ujarnya.

Beruntungnya kata Hasyim, di proses perhitungan suara di tingkat PPK tidak terjadi Pemungutan Suara Ulang (PSU) TPS di wilayah Kabupaten Lumajang.

“Alhamdulillah hingga kini tidak ada laporan terkait PSU di TPS. Semoga proses rekapitulasi di tingkat Kecamatan berjalan lancar,” pungkasnya. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moch. Rochim

Artikel ini telah dibaca 45 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Dulu Duel saat Pilkada, PDI-P dan Partai Nasdem Kini Dukung Pemerintahan Gus Haris – Ra Fahmi

3 Juli 2025 - 21:34 WIB

Pemilu Nasional dan Pilkada Dipisah, Tantangan Baru bagi Partai Politik

30 Juni 2025 - 15:56 WIB

Pimpin Partai NasDem Kabupaten Probolinggo, Dini Rahmania Siap Maju Pilkada

28 Juni 2025 - 18:50 WIB

Era Baru, Dini Rahmania Nahkodai Nasdem Kabupaten Probolinggo

28 Juni 2025 - 15:04 WIB

Tidak Ada Pemilu, Bawaslu Kota Probolinggo Gandeng Kelompok Cipayung Plus Kerjasama Bidang ini

20 Juni 2025 - 20:30 WIB

Pilkades Serentak di Pasuruan Terancam Ditunda, 17 Desa Gagal Gelar Pemilihan Tahun Ini

14 Juni 2025 - 15:35 WIB

Tingkat Partisipasi Tinggi, KPU Kota Probolinggo Terbitkan 2 Buku Riset Pilkada

29 April 2025 - 20:14 WIB

KPU Probolinggo Belum Kembalikan Silpa Hibah Pilkada Serentak 2024, Nilainya Miliaran

24 Februari 2025 - 20:10 WIB

KPU Tetapkan Amin-Ina sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Probolinggo Terpilih

6 Februari 2025 - 20:56 WIB

Trending di Politik