Menu

Mode Gelap
Tajemtra 2025 Segera Digelar, Targetkan 17 Ribu Peserta dengan Hadiah Rp100 Juta Perempuan Kurir Pil Koplo di Lumajang Terkait Jaringan Narkoba dari Balik Penjara Residivis ini Bawa Kabur Motor saat Pemiliknya Teler, Kini Dibui Polisi Era Baru Polres Probolinggo, AKBP M. Wahyudin Latif Geser 10 Kapolsek Jatim Sinergi Kelola Pengaduan Publik, Lumajang Siap Tingkatkan Kualitas Tindak Lanjut SP4N-LAPOR Panjat Tembok, Dua Pria Gondol Sapi Warga Pasirian Lumajang

Peristiwa · 20 Sep 2023 16:57 WIB

Festival Kuliner di Kota Pasuruan Diwarnai Kericuhan, Seorang Remaja Babak Belur Keroyok


					Tangkapan layar video pengeroyokan di Kota Pasuruan.  Perbesar

Tangkapan layar video pengeroyokan di Kota Pasuruan. 

Pasuruan,- Aksi pengeroyokan terjadi di Kota Pasuruan. Pengeroyokan tersebut terekam dalam video amatir dan menyebar luas ke media sosial (medsos).

Dalam rekaman yang beredar, seorang remaja tampak tersungkur di dekat sepeda motor di pinggir jalan. Remaja itu diduga menjadi korban pengeroyokan oleh sejumlah remaja lainnya.

Diduga pengeroyokan terjadi usai Festival Makanan Khas Kota Pasuruan yang digelar di Gedung Harmonie, Kota Pasuruan, Selasa (19/9/2023) malam.

Plt Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, Aipda Junaidi, mengungkapkan bahwa pihak kepolisian saat ini tengah menyelidiki kebenaran video pengeroyokan tersebut.

Hingga saat ini, sambungnya, aparat kepolisian belum menerima laporan terkait dugaan pengeroyokan, utamanya dari pihak korban.

“Video pengeroyokan yang beredar itu masih kita selidiki kebenarannya, karena belum ada laporan ke kita,” ujar Junaidi, Rabu (20/9/2023).

Diketahui, Festival kuliner untuk promosi rawon sate komo sebagai kuliner khas Kota Pasuruan mengundang sejumlah band musik sebagai sarana hiburan.

Salah satunya ‘Karna Mereka’, band beraliran pop punk asal Kulonprogo yang viral di tiktok lewat lagu ‘Cerita Malam’. Ratusan pengunjung yang mayoritas kaum milenial, memadati acara itu. (*)

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pencarian Korban Insiden Perahu Pemancing di Lekok Masih Berlanjut, Tersisa Satu Hilang dan Akan Dilanjutkan Besok

15 Juli 2025 - 19:04 WIB

Balap Liar Berujung Maut di Paiton, 2 Pemotor Tewas usai Tabrak Elf

15 Juli 2025 - 18:15 WIB

Jatuh dari Motor, Pelajar SMA 1 Dringu Tewas Terlindas Truk

15 Juli 2025 - 17:00 WIB

Dua Korban Perahu Terbalik di Pasuruan Ditemukan, Total 4 Meninggal

15 Juli 2025 - 13:51 WIB

Tiga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Hilang, Pencarian Dilanjutkan Besok

14 Juli 2025 - 19:30 WIB

Janda di Pasuruan Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumahnya

14 Juli 2025 - 17:56 WIB

Warga Kupang NTT Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel Jember, ini Dugaan Penyebabnya

14 Juli 2025 - 16:21 WIB

Belum Ditemukan, Keluarga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Berharap Korban Selamat

14 Juli 2025 - 15:07 WIB

Pendaki Muda Hilang Setelah Bertingkah Aneh, Ditemukan Lemas di Lereng Gunung Lemongan

14 Juli 2025 - 14:26 WIB

Trending di Peristiwa