Menu

Mode Gelap
Umat Hindu Tengger Rayakan Kuningan, Berharap Dianugerahi Kesehatan dan Keselamatan KAI Daop 9 Jember Tawarkan Sensasi Nikmati Keindahan Alam Diatas Kereta Didampingi Gus Haris, Gubernur Khofifah resmikan SMKN Sukapura di Probolinggo Pelaku Tabrak Lari Pelajar SMK di Pasuruan Ditangkap, Mengaku Takut Dimassa Haru Mardijah, Nenek Berusia 104 Tahun di Jember yang Bakal Naik Haji Kankemenag Kota Probolinggo Bakal Berangkatkan 213 Jamaah Calon Haji, Dilepas Tanggal 26 Mei

Ekonomi · 7 Jun 2023 19:40 WIB

Ada Antrian Panjang di SPBU Kota Pasuruan, Namun Bukan Antri BBM, Lhoo?


					ANTRI: Warga menyemut antri beli tabung LPG 3 di SPBU Gadingrejo, Kota Pasuruan. (foto: Moh. Rois) Perbesar

ANTRI: Warga menyemut antri beli tabung LPG 3 di SPBU Gadingrejo, Kota Pasuruan. (foto: Moh. Rois)

Pasuruan,- Antrian panjang terjadi di SPBU Gadingrejo, Kota Pasuruan Rabu (7/6/2023) siang. Namun warga antri bukan untuk membeli bahan bakar minyak (BBM).

Pantauan PANTURA7.com, antrian terjadi karena warga ingin mendapatkan tabung LPG 3 Kg. Meski harus menghadapi terik matahari yang menyengat, namun warga rela antri panas-panasan hingga siang hari.

Musridah, warga dari Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, yang ikut antri mengaku sudah mengantri sejak kemarin. Namun pada antrian sebelumnya ia justru kehabisan stok.

Alhasil, dia kembali ke SPBU dan berusaha mengantri lagi agar bisa mendapatkan dua tabung LPG 3 Kg.

“Diperlukan gas untuk memasak air. Dalam seminggu, setidaknya kami butuh dua tabung, mau gimana lagi,” ujar Musridah.

Tidak hanya Musridah, Budiman (26), penjual toko kelontong di Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, juga mengalami kesulitan mencari stok LPG. Ia mengatakan, sudah tiga hari ini ia tidak mendapatkan kiriman stok LPG.

“Saya sudah mencari di toko-toko lain juga tidak ada. Kemarin di sini juga kehabisan. Sekarang mau mengantri lagi meski harus menghadapi antrian panjang,” ungkapnya.

Kepala SPBU Gadingrejo, Mahfudi menjelaskan bahwa antrean panjang ini telah terjadi sejak 2 hari terakhir. Pihak SPBU bahkan sudah membuat kupon sebagai antisipasi jika antrian terus terjadi.

“Saking banyaknya yang antri, kami sampai bikin kupon buat antisipasi kalau ada antrean,” jelasnya.

Mahfudi menambahkan, harga jual LPG 3 Kg di SPBU tersebut tetap stabil, yaitu dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) sebesar Rp 16.000 per tabung. Selain itu, stok kiriman juga tidak mengalami penurunan.

“Stok LPG di pangkalan SPBU Gadingrejo tidak mengalami pengurangan. Kami menerima kiriman sekitar 100 tabung LPG 3 kilogram setiap harinya dari agen,” pungkas Mahfudi. (*)

Editor: Mohamad S
Publisher: Zainul Hasan R

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kisah Yulianto, Petani Lumajang yang Berani Ambil Risiko

25 April 2025 - 13:32 WIB

Pemkot Probolinggo Mulai Persiapkan Koperasi Merah Putih, Optimis Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi

22 April 2025 - 17:03 WIB

Program Koperasi Makro Desa Dipenuhi Ketidakpastian, Diskopum Jember Tunggu Arahan

12 April 2025 - 17:57 WIB

Inflasi Jember Meroket, Faktor Tarif Listrik dan Kenaikan Bahan Pokok?

9 April 2025 - 18:07 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Bupati Probolinggo Gus Haris Pimpin Panen Raya Padi

7 April 2025 - 18:55 WIB

Pengunjung Pantai Mbah Drajid Membeludak, Omset UMKM Meningkat

7 April 2025 - 18:23 WIB

Lahan Pertanian Padi Meningkat, Kota Probolinggo Hasilkan 8,9 Ton Per Hektar

7 April 2025 - 18:04 WIB

Kebutuhan Melonjak Menjelang Lebaran, Stok LPG di Jember Dipastikan Aman

30 Maret 2025 - 05:45 WIB

Jelang Lebaran Stok BBM dan LPG di Lumajang Dipertanyakan

26 Maret 2025 - 11:20 WIB

Trending di Ekonomi