Menu

Mode Gelap
Kankemenag Kota Probolinggo Bakal Berangkatkan 213 Jamaah Calon Haji, Dilepas Tanggal 26 Mei Jadi Tuan Rumah Pesta Miras yang Tewaskan 2 Orang, Kades Temenggungan Ngaku Tidak Tahu Kasus PMK di Probolinggo, 51 Ekor Sapi Terpapar, 2 Mati, 9 Sembuh Kunjungan Industri Dinilai Penting Bagi Siswa SMK, ini Beberapa Alasannya Singa Betina TWSL Kota Probolinggo Bunting, Kandang Mulai Disterilkan Bupati Lumajang Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri

Peristiwa · 19 Nov 2022 10:36 WIB

Hujan Deras 6 Jam, 2 Kecamatan Terendam Banjir


					BANJIR: Sejumlah anak bermain di jalan Desa Rangkang Kraksaan yang terendam banjir. (foto: Ainul Jannah). Perbesar

BANJIR: Sejumlah anak bermain di jalan Desa Rangkang Kraksaan yang terendam banjir. (foto: Ainul Jannah).

Kraksaan,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Probolinggo, Sabtu (19/11/22) pagi, membuat sejumlah wilayah terendam banjir. Ada belasan desa di dua kecamatan dilaporkan banjir.

Pantauan PANTURA7.com, titik terparah banjir terjadi di Desa Rangkang dan Kelurahan Sidomukti, Kecamatan Kraksaan. Banjir tidak hanya merendam jalan perkampungan namun juga rumah dan lembaga pendidikan.

Warga Desa Rangkang, Mashuda (35) mengatakan, banjir di desanya merendam sedikitnya 20 rumah. Musibah itu juga melumpuhkan jalan penghubung antar Desa Rangkang, menuju Desa Gebangan, Kecamatan Krejengan.

“Ada sekitar 20 rumah warga yang terendam banjir. Daerah ini merupakan perbatasan Desa Rangkang dengan Desa Gebangan, jadi yang kena banjir ini batas Desa Rangkang dan Gebangan,” katanya.

Sementara itu, Khoirul Anam (33) warga Kelurahan Sidomukti, menuturkan banjir terjadi akibat debit air Sungai Kertososno yang membelah Kelurahan Sidomukti meluap ke jalan dan pemukiman.

“Disini banjir karena air sungai meluap, irigasi juga tidak mampu menampung karena hujannya deras dan lama, sekitar 6 jam, sebelum subuh tadi sudah hujan,” paparnya.

Selain di wilayah Kecamatan Kraksaan, banjir juga menggenangi beberapa desa di wilayah Kecamatan Krejengan. “Banyak yang kebanjiran, hujannya rata,” tutur Anam.

Tenaga teknis Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) BPBD Kabupaten Probolinggo, Silvia Verdiana menyebut, timnya sudah terjun ke sejumlah lokasi terdampak banjir untuk assesement dan pendataan.

“Sementara masih dalam proses pendataan, untuk hasilnya masih belum kami rekap. Jadi menunggu tim yang meluncur langsung ke lapangan,” sebutnya. (*)

 

Editor: Efendi Muhammad

Publisher: Zainullah FT

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Jadi Tuan Rumah Pesta Miras yang Tewaskan 2 Orang, Kades Temenggungan Ngaku Tidak Tahu

2 Mei 2025 - 20:01 WIB

Pesta Miras di Rumah Kades Temenggungan Probolinggo, Dua Warga Meninggal Dunia

1 Mei 2025 - 13:33 WIB

Brakk! KA Ijen Ekspres di Jember Sasak Dump Truk saat Seberangi Perlintasan

30 April 2025 - 23:37 WIB

Kurang Hati-hati, Pelajar Tabrak Pejalan Kaki di Beji Pasuruan

30 April 2025 - 21:11 WIB

Pelajar SMK di Pasuruan Tewas Ditabrak Truk Saat Menuju Sekolah

30 April 2025 - 15:53 WIB

Korban Kecelakaan yang Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang Ditemukan Meninggal Dunia

26 April 2025 - 11:40 WIB

Laka Maut di Jalur Pantura Karanggeger, Pengendara Motor Tewas Diseruduk

26 April 2025 - 04:12 WIB

Fenomena Langka, Ada Telur Berlafaz Allah di Jember

25 April 2025 - 18:49 WIB

Motor Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang, Korban Belum Ditemukan

25 April 2025 - 17:25 WIB

Trending di Peristiwa