Menu

Mode Gelap
Umat Hindu Tengger Rayakan Kuningan, Berharap Dianugerahi Kesehatan dan Keselamatan KAI Daop 9 Jember Tawarkan Sensasi Nikmati Keindahan Alam Diatas Kereta Didampingi Gus Haris, Gubernur Khofifah resmikan SMKN Sukapura di Probolinggo Pelaku Tabrak Lari Pelajar SMK di Pasuruan Ditangkap, Mengaku Takut Dimassa Haru Mardijah, Nenek Berusia 104 Tahun di Jember yang Bakal Naik Haji Kankemenag Kota Probolinggo Bakal Berangkatkan 213 Jamaah Calon Haji, Dilepas Tanggal 26 Mei

Pemerintahan · 14 Feb 2022 18:51 WIB

Jalan Gading-Kraksaan Kembali Rusak, PUPR Belum Perbaiki Permanen


					Jalan Gading-Kraksaan Kembali Rusak, PUPR Belum Perbaiki Permanen Perbesar

PROBOLINGGO,- Jalan penghubung dua kecamatan, Gading-Kraksaan akhir-akhir ini kembali dikeluhkan karena rusak dan berlubang. Pasalnya, meskipun jalan penghubung dua kecamatan itu kerap diperbaiki, baik swadaya ataupun oleh Pemkab Probolinggo tetapi rusak di musim penghujan ini.

Menanggapi hal ini, Kepala UPT Pengerjaan Jalan dan Sumber Daya Air (PJSDA) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Probolinggo, Ahmad Mulyono mengatakan, jika belum merencanakan anggaran untuk perbaikan secara permanen.

Mulyono mengaku, masih belum bisa memastikan jalan di penghubung dua kecamatan yag terletak di Desa Sentong, Kecamatan Krejengan bisa masuk dalam rencana perbaikan tahun 2022 atau tidak.

“Kalau untuk rencana perbaikan jalan secara permanen itu belum kami petakan mana jalan yang akan diperbaiki. Termasuk jalan di Desa Sentong ini, belum dipastikan masuk dalam daftar perbaikan apa tidaknya, ya masih dalam pemetaan,” kata Mulyono, Senin (14/2/2022).

Untuk sementara, PUPR juga sudah menyiapkan beberapa alat perbaikan atau perawatan di jalan Desa Sentong tersebut, seperti semen, koral, besi dan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk perbaikan semi permanen untuk mengantisipasi adanya kecelakaan.

“Semen dan bahan-bahan lainnya sudah kami siapkan untuk perbaikan sementara. Banyaknya ya tinggal ke lapangan butuhnya berapa itu sudah kami siapkan dan rencananya besok untuk pengerjaannya akan kami lakukan,” katanya.

Diketahui, kondisi jalan yang rusak parah, membuat warga Desa Sentong, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo gerah. Mereka pun melampiaskan kegerahannya dengan menanam pohon pepaya di lubang yang menganga lebar di tengah jalan.

Pantauan PANTURA7. com, kerusakan jalan jalur Kraksaan-Gading itu memang tergolong parah. Bahkan, terdapat lubang menganga lebar dengan diamater hampir 70 Centimeter di badan jalan, yang tepat berada di Desa Sentong. (*)


Editor : Ikhsan Mahmudi
Publisher : Albafillah

Artikel ini telah dibaca 76 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Bupati Lumajang Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri

2 Mei 2025 - 16:57 WIB

Dari Sejarah Ki Hajar Dewantara, Bupati Lumajang Dorong Revitalisasi Pendidikan untuk Tingkatkan SDM

2 Mei 2025 - 16:04 WIB

Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK

1 Mei 2025 - 20:07 WIB

Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur

1 Mei 2025 - 19:37 WIB

Penutupan Tambak Udang Penyebab Limbah Hanya Janji, Warga Surati Pemkab dan DPRD Jember

30 April 2025 - 13:40 WIB

Komisi A DPRD Lumajang Apresiasi Kinerja Damkar, Dorong Peningkatan Sarana dan Prasarana

30 April 2025 - 10:21 WIB

DPRD Lumajang Gelar Uji Publik Raperda Fasilitasi Pengembangan Pesantren

30 April 2025 - 09:17 WIB

Hanya Dijatah Anggaran Rp 150 juta Setahun, MUI Probolinggo Protes

30 April 2025 - 03:53 WIB

Pemkab Probolinggo Kebut Perbaikan Jembatan Rusak, Gunakan Dana Kedaruratan

28 April 2025 - 20:00 WIB

Trending di Lingkungan