Jokowi Tepati Janjinya jadi Orang Pertama Disuntik Vaksin Sinovac

JAKARTA-PANTURA7.com, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menepati janjinya untuk menjadi orang pertama yang disuntik vaksin Covid-19 produksi sinovac. Presiden benar-benar menjadi orang pertama yang divaksin sinovac.

Vaksinasi terhadap orang nomor 1 di Indonesia itu dilakukan oleh dokter kepresidenan di Istana Negara Jakarta, Rabu (13/01/2021). Presiden berharap, vaksinasi Covid-19 yang ia awali, bisa menjadi contoh bagi seluruh warga Indonesia.

Berikut penuturan Presiden Jokowi soal penyuntikan vaksin terhadapnya yang ia tulis dalam laman ‘facebook’, Presiden Joko Widodo.

“Tekanan darah saya diukur, 130/67 mmHg. Normal. Lalu saya ditanya: pernah terkonfirmasi positif Covid-19, pernah batuk atau pilek beberapa hari terakhir, pernah mengidap penyakit jantung, atau penyakit lain seperti ginjal? Dan lain-lain. Semua saya jawab tidak.

Lalu, lengan baju kiri saya disingkapkan. Dan vaksin pun disuntikkan.

Saudara-saudara sebangsa dan setanah air. Pada pukul 9.42 wib pagi ini, saya memulai ikhtiar besar sebagai warga negara Indonesia untuk terbebas dari pandemi ini dengan menerima vaksin Covid-19.

Vaksin Covid-19 inilah yang lama kita tunggu-tunggu dan baru disuntikkan setelah BPOM mengeluarkan izin penggunaan darurat, dan Majelis Ulama Indonesia menyatakan suci dan halal untuk digunakan.

Saya berharap vaksinasi Covid-19 yang tahapannya sudah dimulai hari ini berjalan dengan lancar,” tulis Presiden Jokowi. (*)


Editor : Efendi Muhamad

Publisher : A. Zainullah FT


Baca Juga  KPK Buru Harta Hasan-Tantri yang tidak Tercantum LHKPN

Baca Juga

Maaf! Tidak Ada WFH di Pemkot Probolinggo, ASN Wajib Ngantor

Probolinggo,- Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo memutuskan untuk tidak menerapkan kebijakan Work From Home (WFH). Seluruh …