Pemotor Disasak Minibus Saat Menyeberang

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Nahas menimpa Abdur Rasi (33) warga Desa Sambirampak Kidul, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo. Ia terpaksa dilarikan ke rumah sakit karena mengalami sobek kaki kanan pasca terlibat kecelakaan.

Informasi yang dihimpun, insiden kecelakaan lalu lintas ini terjadi pada Senin (12/11/2018) sekitar pukul 9.00 WIB, di jalan raya Desa Kebonagung, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo.

Petaka bermula saat Minibus Panther dengan nopol N-1560-QT yang dikemudikan Setio Raharjo (36) warga Desa Besuk Agung, Kacamatan Besuk, melaju dari arah timur ke barat.

Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), diduga sopir minibus tidak memperhatikan arus lalu lintas dan langsung berbelok ke arah utara. Padahal disaat bersamaan, Abdur Rasi tengah melaju mengendarai sepeda motor N-max nopol N-6627-QE.

“Arus lalu lintas saat itu memang padat, tapi pengemudi tidak memperhatikan, tiba-tiba langsung belok ke arah utara. Sedangkan di saat yang bersamaan, ada sepeda motor yang mau menyebrang,” ujar Kanitlaka Satlantas Polres Probolinggo Ipda Nyoman Harayasa.

Nyoman melanjutkan, dalam insiden tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya saja pengendara sepeda motor mengalami luka parah di bagian kaki sehingga langsung dirawat di Rumah Sakit Graha Sehat Kota Kraksaan.

“Pengendara langsung kami bawa ke rumah sakit terdekat, Selanjutnya kami lakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang terlibat dan memeriksa saksi,” jelas Nyoman. (*)

 

 

Penulis : Moh Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Baca Juga  Klenteng Terbakar, Perayaan Waisak Tetap Khidmat

Baca Juga

Arus Balik, Penumpang KA di Stasiun Bangil Melonjak 40 Persen

Pasuruan,- H+4 Lebaran, Stasiun Bangil di Kabupaten Pasuruan dipadati penumpang yang melakukan perjalanan mudik balik. …