Banjir Terjang Pohjentrek Pasuruan, 6 Rumah Porak-poranda, 1 Jembatan Putus

Pasuruan,- Banjir bandang terjang wilayah Dusun Suko, Desa Sukorejo, Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan, Selasa (8/3/2022) malam kemarin. Enam rumah rusak dan satu jembatan jebol akibat kejadian ini.

Menurut salah warga, Marinten (50), 6 rumah warga yang rusak lokasinya berada di bantaran sungai. Kerusakan paling parah menimpa rumah Kamil.

Saat roboh, Kamil sudah tidak ada di rumah, dia mengungsi ke rumah menantunya yang relatif lebih aman dari terjangan banjir.

“Jadi saat itu, rumah sudah kosong,” kata Marinten kepada PANTURA7.com, Rabu (9/3/2022).

Sementara menurut Ismawati, pemilik rumah yang juga rusak mengatakan, rumahnya semi permanen miliknya porak-poranda diterjang banjir karena tanggul sungai jebol.

Alhasil, material tanggul bercampur air luapan sungai, mengantam rumahnya hingga rusak. Untung saja saat kejadian, ia sudah tidak berada di dalam rumahnya.

“Rumah saya kena batunya tanggul. Kan rumah saya ini bukan tembok jadi jebol,” kata Ismawati saat ditemui di rumahnya yang rusak.

Selain rumah rusak, menurut Ismawati uang dan surat surat penting seperti KK, KTP hilang terbawa arus banjir.

“Kalia baju tidak begitu masalah, tapi kalau uang, KTP dan KK ini sulit mencarinya,” jelasnya. (*)


Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Baca Juga  Tiga Hari Cuaca Ekstrem, 27 Pohon Tumbang di Kota Probolinggo

Baca Juga

Banjir Lahar Hujan Susulan Hantui Warga Lereng Semeru Lumajang

Lumajang,- Banjir lahar hujan Gunung Semeru yang menerjang sepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS), Rabu (24/4/2024), …