KANIGARAN,- Lahan gambut di kawasan perumahan Jl. Mastrip Gang 2, Kelurahan / Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo terbakar, Sabtu (18/9/21). Meski tdii ada korban jiwa, namun musibah ini sempat membuat warga panik.
“Kita mendapat laporan bahwa ada kebakaran di jalan Mastrip. Dari laporan itu, kita kemudian bergerak ke lokasi. Ternyata benar, ada lahan gambut yang berbatasan dengan sawah terbakar,” ujar petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Probolinggo, Satiman.
Angin kencang membuat si jago merah yang melalap lahan gambut, merembet hingga mengenai dinding rumah kosong yang baru dibangun. Warga sekitar yang mengatahui kejadian itu, bahkan sempat panik.
Selama hampir satu jam, 1 unit mobil damkar yang diterjunkan ke lokasi akhirnya berhasil mengendalikan kobaran api. Alhasil, kebakaran dapat dipadamkan sebelumnya meludeskan rumah penduduk di kawasan perumahan.
“Kebakaran lahan gambut ini bermula dari pembakaran bekas lahan jagung yang tidak dipantau kemudian merembet ke lahan gambut. Kebetulan angin sedang kencang sehingga lekas merembet,” imbuh Satiman.
Petugas Damkar menghimbau kepada masyarakat, untuk tidak melakukan aktifitas yang dapat memicu terjadinya kebakaran. “Apalagi saat ini masih musim kemarau dan anginnya sedang kencang,” imbau Satiman. (*)
Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah