Menu

Mode Gelap
Umat Hindu Tengger Rayakan Kuningan, Berharap Dianugerahi Kesehatan dan Keselamatan KAI Daop 9 Jember Tawarkan Sensasi Nikmati Keindahan Alam Diatas Kereta Didampingi Gus Haris, Gubernur Khofifah resmikan SMKN Sukapura di Probolinggo Pelaku Tabrak Lari Pelajar SMK di Pasuruan Ditangkap, Mengaku Takut Dimassa Haru Mardijah, Nenek Berusia 104 Tahun di Jember yang Bakal Naik Haji Kankemenag Kota Probolinggo Bakal Berangkatkan 213 Jamaah Calon Haji, Dilepas Tanggal 26 Mei

Wisata · 27 Jun 2020 12:42 WIB

‘Komunitas Kum-kum’ Berharap PPP Mayangan Dibuka


					‘Komunitas Kum-kum’ Berharap PPP Mayangan Dibuka Perbesar

MAYANGAN-PANTURA7.com, Sejak pandemi Covid-19 merebak, aktivitas warga yang menjalani terapi berendam di pantai kawasan Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Mayangan, Kota Probolinggo beristirahat total. Ratusan warga yang tergabung dalam “komunitas kum-kum” itu berharap, UPT PPP Mayangan kembali membuka lokasi mereka biasa berendam itu.

Pembukaan kembali PPP Mayangan dikaitkan dengan rencana adaptasi kebiasaan baru (AKB) atau popular dengan new normal. Apalagi ratusan warga yang biasa berendam itu sudah sekitar empat bulan tidak “kum-kum” di laut.

“Padahal selama ini kawasan PPP Mayangan tidak pernah sepi dari kunjungan warga yang ingin terapi berendam di laut demi kesehatan,” ujar Ketua Komunitas Sahabat Laut, Hari Pramono, Sabtu (27/6/2020).

Selama ini sejumlah komunitas termasuk Sahabat Laut biasa mengajak anggotanya untuk berendam beramai-ramai di PPP Mayangan di waktu pagi dan sore hari. “Dengan berendam di laut, capek-capek hilang, badan terasa segar,” ujar HM. Yusuf, warga Jalan Serma Abdurrahman, Kota Probolinggo.

“Sebelum pandemi Covid-19, saya dan teman-teman biasa berendam di laut, paling tidak sekali dalam seminggu. Mudah-mudahan PPP Mayangan dibuka kembali,” ujar M. Syahwan, warga Jalan Citarum, Kota Probolinggo.

Menanggapi hal ini, Kasi Pelayanan Teknis Pelabuhan PPP Mayangan, Arif Wahyudi bisa memahami harapan warga. “Kami tengah menyusun regulasi dan persiapan teknis terkait pembukaan kembali PPP Mayangan untuk masyarakat,” katanya.

Arif menambahkan, pihaknya juga sedang menunggu petunjuk dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jatim terkait rencana new normal di PPP Mayangan. “Kemungkinan fase new normal akan dijalankan di sini,” ujarnya. (*)


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Rizal Wahyudi


Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pura Senduro Berharap Dukungan Pemerintah Lumajang Tingkatkan Wisata Budaya

27 April 2025 - 10:23 WIB

Mengenal Sumber Mata Air Gayam, Destinasi Wisata Baru yang Dikunjungi Wali Kota Probolinggo

24 April 2025 - 21:00 WIB

Dispar Lumajang Enggan Sebut Besaran Tiket Bagi Wisman

9 April 2025 - 13:31 WIB

Ribuan Wisatawan Datangi Tumpak Sewu hingga Puncak B29 di Lumajang

8 April 2025 - 11:59 WIB

Takjubnya Ahmad Dhani saat Kunjungi Jembatan Kaca Bromo, Sebut ‘Prototipe’ Surga

7 April 2025 - 22:21 WIB

Lebaran Ketupat, Ribuan Warga Tumpah Ruah di Pantai Mbah Drajid Lumajang

7 April 2025 - 17:23 WIB

Wisata Kuliner Lebaran, Menyantap Bakso Kabut di Jember

5 April 2025 - 21:23 WIB

Gunung Bromo Disesaki Wisatawan, Polres Probolinggo Jamin Keamanan

5 April 2025 - 20:40 WIB

Meski Wisata Ranu Regulo Dibuka, Jalur Pendakian Gunung Semeru Tetap Ditutup

4 April 2025 - 21:19 WIB

Trending di Wisata