PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Dua pimpinan tinggi negara, Panglima TNI Marsekal Hadi Thahjanto dan Kapolri Jenderal Pol. Muhammad Tito Karnavian, melakukan kunjungan kerja ke Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Jadid Paiton, Kabupaten Probolinggo, Selasa (2/4/2019) pagi.
Pantauan PANTURA7.com, Marsekal Hadi dan Jenderal Tito tiba Ponpes Nurul Jadid sekitar pukul 9.30 WIB. Begitu tiba, keduanya disambut Pengasuh Ponpes KH. Muhammad Zuhri Zaini dan Rektor Universitas Nurul Jadid (Unuja) KH. Abdul Hamid Wahid, dan selanjutnya bergegas menuju Aula Rektorat.
Sayang, pertemuan dua jenderal dengan civitas akademika Unuja itu berlangsung tertutup bagi jurnalis. Sejumlah jurnalis dari media cetak, elektronik dan online yang bertugas di Probolinggo, dilarang masuk ke lokasi pertemuan.
“Kalo bisa jangan ambil gambar. Beliaunya tidak berkenan untuk diliput,” kata Dandim 0820 Probolinggo, Letkol (inf). Imam Wibowo kepada jurnalis yang sedang mengambil gambar kedatangan Marsekal Hadi dan Jenderal Tito.
Atas hal itu, Pasi Intel Kodim 0820 Probolinggo Kapten Slamet R, meminta maaf kepada rekan-rekan jurnalis atas keterbatasan akses peliputan Marsekal Hadi dan Jenderal Tito di Ponpes Nurul Jadid.
“Dalam agenda kegiatan P TNI dan Kapolri beserta rombongan ke PP NJ diinformasikan bahwa tidak ada kegiatan Wawancara. Mohon maaf mas, dengan tidak mengurangi rasa hormat,” terang Kapten Slamet.
Di Ponpes Nurul Jadid, Panglima TNI dan Kapolri menjadi dosen tamu dalam kuliah umum dengan materi kebangsaan bagi mahasiswa-mahasiswi Unuja. Usai berkunjung di Ponpes Nurul Jadid, keduanya dijadwalkan melanjutkan kunjungan ke Kabupaten Pasuruan. (*)
Penulis : Mohamad Rochim
Editor : Efendi Muhammad
Tinggalkan Balasan