Menu

Mode Gelap
Dor! Polisi Lumpuhkan Dua Terduga Maling Motor di Gending Probolinggo Belasan Motor Diamankan dalam Razia Malam Polres Pasuruan Kota Cuaca Ekstrim, Warga Jember di Kawasan Rawan Bencana Diminta Waspada Antisipasi Kejahatan di Area Perbankan, Polres Probolinggo Kota Pertebal Pengamanan Kabar Gembira! Ojol di Jember Bakal Terima Bonus Hari Raya Ramp Check, Banyak Bus di Kota Probolinggo Harus Diperbaiki Sebelum Layani Angkutan Mudik

Peristiwa · 11 Feb 2025 15:44 WIB

Kompor Ditinggal Saat Menyala, Rumah di Mayangan Terbakar


					PEMADAMAN: Petugas pemadam kebakaran Kota Probolinggo memadamkan api yang terbakar rumah di Jl. Brigjen Katamso Mayangan. (foto: Hafiz Rozani) Perbesar

PEMADAMAN: Petugas pemadam kebakaran Kota Probolinggo memadamkan api yang terbakar rumah di Jl. Brigjen Katamso Mayangan. (foto: Hafiz Rozani)

Probolinggo,- Rumah di Jalan Brigjen Katamso, Gang 3, Kelurahan Mangunharjo, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, terbakar, Selasa (11/2/25).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Diduga, kebakaran terjadi akibat api kompor yang ditinggal menyala, menyambar bagian rumah.

Informasi yang dihimpun, rumah yang terbakar adalah milik Toli (40) dan Anis (32). Kebakaran terjadi sekitar pukul 12.35 WIB dan dalam keadaan ditinggal oleh para penghuninya.

“Saat itu saya sedang membuat kandang burung. Namun terdengar suara kaca pecah dari lantai dua rumah bu Anis, anak saya yang ada di sebelah saya melihat api dari lantai atas,” kata Ketua RT/02 Kelurahan Mangunharjo, Sukardi.

Sukardi bersama warga kemudian mencoba memadamkan api. Namun karena api sudah membesar, warga lantas menghubungi petugas pemadam kebakaran (damkar).

Tak lama kemudian, 3 unit mobil damkar milik Pemkot Probolinggo tiba dan melakukan pemadaman. Sekitar 1 jam kemudian, api yang membakar lantai 2 rumah berhasil dipadamkan.

“Saat kebakaran, Bu Anis ini bersama anaknya keluar untuk ngirim makanan tukang yang sedang merenovasi rumahnya di Mayangan. Sekitar 10 menit kemudian api dari kompor yang menyala membesar dan membakar lantai atas,” imbuh Sukardi.

Komandan Regu 4 Damkar Pemkot Probolinggo, Surahman Arif mengatakan  pihaknya mendapat laporan sekitar pukul 12.30 WIB yang langsung menerjunkan 3 unit mobil damkar.

“Selama pemadaman tidak ada kendala berarti hanya akses ke lokasi sempit. Dugaan penyebab kebakaran dari kompor yang menyala, akibat kejadian ini, 2 kamar, ruang tamu, beserta isinya ludes terbakar,” bebernya. (*)

 


Editor : Mohammad S

Publisher : Keyra


Artikel ini telah dibaca 158 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Perbaiki Aliran Listrik, Warga Kota Probolinggo Tewas Tersetrum

20 Maret 2025 - 19:33 WIB

Terjadi Konsleting Listrik, Kios Buah di Leces Terbakar

18 Maret 2025 - 16:26 WIB

Dua Lansia Tewas Akibat Ditabrak Truk Pengangkut Miras

17 Maret 2025 - 12:53 WIB

Bocah 10 Tahun Terseret Arus di Sungai Pandaan, Ditemukan Meninggal Dunia

16 Maret 2025 - 18:55 WIB

Hilang Sehari, Pria Lansia di Pasuruan Ditemukan Meninggal

15 Maret 2025 - 18:40 WIB

Cucu Main Korek Api, Warung Lansia Ludes Terbakar

15 Maret 2025 - 15:44 WIB

Petir Sambar Rumah Warga di Rejoso, Sejumlah Barang Rusak

15 Maret 2025 - 13:24 WIB

Wanita di Pasuruan Tewas Tersambar Petir Saat Berteduh di Bawah Pohon

14 Maret 2025 - 13:36 WIB

Geger! Pencari Rumput di Kota Probolinggo Temukan Bayi Mengambang di Sungai

12 Maret 2025 - 18:19 WIB

Trending di Peristiwa