Menu

Mode Gelap
Truk ODOL di Puger Jember Tuai Polemik, DPRD Panggil Dishub Komisi II DPRD Kabupaten Pasuruan Soroti Plaza Gempol, Desak Perbaikan Manajemen Omah Duren, Sajikan Legitnya Durian Montong di Dataran Tinggi Lumbang Tenaga Non-ASN Jember Menjerit! Honor Tak Cair, Wadul ke DPRD Pengunjung Keluhkan Tarif Pendamping Pendakian ke Ranu Kumbolo Lumajang Pj Bupati Lumajang Minta Pengelolaan Administrasi Jadi Kunci Utama dalam Program Pembangunan yang Efektif

Peristiwa · 29 Jun 2024 14:06 WIB

Innalillah! Pekerja Bangunan di Pasuruan Tewas Saat Perbaiki Atap Pendopo Balai Desa


					APES! Proses evakuasi korban dari atas atap pendopo. (foto: Moh. Rois). Perbesar

APES! Proses evakuasi korban dari atas atap pendopo. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan,- Seorang pekerja bangunan mengalami nasib sial saat mengerjakan perbaikan atap pendopo Balai Desa Lajuk, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (29/6/2024) pagi.

Korban yang bernama Sudjatmiko (38), akhirnya ditemukan tak bernyawa di atas atap genteng. Proses evakuasi korban, berlangsung dramatis dan alot.

Petugas gabungan dari pemadam kebakaran dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan harus bekerja ekstra hati-hati untuk mengangkat korban dari atas genteng.

Menurut Kapolsek Keboncandi, AKP Edi Susilo, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Sudjatmiko, warga Dusun Lumbang, Desa Lumbang, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan, diketahui tiba-tiba meninggal dunia saat bekerja di atas atap.

“Korban merupakan kuli bangunan yang sedang mengerjakan perbaikan atap pendopo balai desa,” ujar Edi.

Penyebab pasti kematian korban masih belum diketahui. Petugas kepolisian masih menunggu hasil visum untuk memastikan penyebab kematiannya.

“Saat ini korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kami juga masih mendalami penyebab kematiannya, apakah karena terpleset atau ada faktor lain,” jelas Edi.

Ditanya apakah ada dugaan korban tersengat aliran listrik, Edi mengatakan bahwa di lokasi kejadian tidak ada aliran listrik yang membahayakan nyawa manusia.

“Kami sudah mengecek dan tidak ada aliran listrik di lokasi kejadian. Jadi, untuk penyebab pasti kematiannya masih menunggu hasil visum,” tegas dia. (*)

 

 


Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Moch. Rochim


 

Artikel ini telah dibaca 319 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Warga Surabaya Tewas Tertimpa Pohon di Puspo, Pasuruan

10 Februari 2025 - 10:49 WIB

Dua Tronton Adu Banteng di Depan Wisata Pantai Bentar, Dua Sopir Terluka

7 Februari 2025 - 17:42 WIB

Tiga Kecamatan di Lereng Gunung Semeru, Lumajang Hujan Abu

7 Februari 2025 - 13:36 WIB

Baru Dibangun, Jembatan Darurat di Semboro Krejengan Kembali Diterjang Banjir

7 Februari 2025 - 13:05 WIB

Bermain di Sungai, Dua Bocah di Desa Tongas Kulon Ditemukan Tewas

6 Februari 2025 - 23:34 WIB

Gardu Listrik di Sekitar Alun-alun Lumajang Meledak

6 Februari 2025 - 21:04 WIB

Jembatan Putus, Warga Seboro Probolinggo Menggunakan Perahu untuk Penuhi Kebutuhan Dapur

6 Februari 2025 - 15:38 WIB

Jembatan Putus, Wanita Hamil 9 Bulan Ikut Terisolasi

6 Februari 2025 - 14:29 WIB

Cari Rumput, Warga Kotaanyar Tetiba Meninggal di Samping Kantor Desa

6 Februari 2025 - 14:11 WIB

Trending di Peristiwa