Menu

Mode Gelap
Literasi Digital Penting bagi Generasi Muda demi Perangi Berita Hoaks pada Pilkada 2024 ‘Disambut’ Bencana Alam, Pj Bupati Lumajang Torehkan Banyak Prestasi Sadis! Wanita di Kuripan Probolinggo Habisi Suami karena CLBK dengan Istri Pertama Hoaks Bertebaran Jelang Pilkada Serentak 2024, Jurnalis Diminta Jadi Tonggak Penegak Demokrasi Kandang Ternak di Sumbertaman Kota Probolinggo Terbakar, Motor Ikut Ludes PT. KAI Daop 9 Bongkar Bantalan Rel Kayu, Diganti dengan Bantalan Sintetis

Peristiwa · 29 Jun 2024 14:06 WIB

Innalillah! Pekerja Bangunan di Pasuruan Tewas Saat Perbaiki Atap Pendopo Balai Desa


					APES! Proses evakuasi korban dari atas atap pendopo. (foto: Moh. Rois). Perbesar

APES! Proses evakuasi korban dari atas atap pendopo. (foto: Moh. Rois).

Pasuruan,- Seorang pekerja bangunan mengalami nasib sial saat mengerjakan perbaikan atap pendopo Balai Desa Lajuk, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Sabtu (29/6/2024) pagi.

Korban yang bernama Sudjatmiko (38), akhirnya ditemukan tak bernyawa di atas atap genteng. Proses evakuasi korban, berlangsung dramatis dan alot.

Petugas gabungan dari pemadam kebakaran dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasuruan harus bekerja ekstra hati-hati untuk mengangkat korban dari atas genteng.

Menurut Kapolsek Keboncandi, AKP Edi Susilo, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Sudjatmiko, warga Dusun Lumbang, Desa Lumbang, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Pasuruan, diketahui tiba-tiba meninggal dunia saat bekerja di atas atap.

“Korban merupakan kuli bangunan yang sedang mengerjakan perbaikan atap pendopo balai desa,” ujar Edi.

Penyebab pasti kematian korban masih belum diketahui. Petugas kepolisian masih menunggu hasil visum untuk memastikan penyebab kematiannya.

“Saat ini korban sudah dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kami juga masih mendalami penyebab kematiannya, apakah karena terpleset atau ada faktor lain,” jelas Edi.

Ditanya apakah ada dugaan korban tersengat aliran listrik, Edi mengatakan bahwa di lokasi kejadian tidak ada aliran listrik yang membahayakan nyawa manusia.

“Kami sudah mengecek dan tidak ada aliran listrik di lokasi kejadian. Jadi, untuk penyebab pasti kematiannya masih menunggu hasil visum,” tegas dia. (*)

 

 


Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Moch. Rochim


 

Artikel ini telah dibaca 272 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Kandang Ternak di Sumbertaman Kota Probolinggo Terbakar, Motor Ikut Ludes

22 Oktober 2024 - 20:03 WIB

Polisi Buru Truk yang Diduga Tabrak Elf di Tol Paspro

21 Oktober 2024 - 16:58 WIB

Minibus Tabrak Truk dan Pembatas Jalan di Tol Paspro, Lima Orang Meninggal

21 Oktober 2024 - 11:19 WIB

Pulang Hajatan Pernikahan, Dua Remaja Putri Tewas Tersambar KA

20 Oktober 2024 - 15:32 WIB

Serempet Dump Truk, Truk Tangki Pertamina Bocor di Lumajang

20 Oktober 2024 - 07:46 WIB

Paus Pilot Sepanjang 6 Meter Terdampar di Pantai Mayangan Probolinggo

18 Oktober 2024 - 18:46 WIB

Berhari-hari Tidak Masuk Sekolah, Guru SMKN Wonomerto Ditemukan Meninggal di Rumahnya

18 Oktober 2024 - 15:56 WIB

Pelajar SD yang Sempat Dikira Korban Perundungan, Segera Jalani Terapi Mental

16 Oktober 2024 - 19:51 WIB

Heboh Dugaan Bullying Pelajar SD di Lereng Bromo, Orang Tua Beri Klarifikasi

15 Oktober 2024 - 19:37 WIB

Trending di Peristiwa