Daihatsu Rocky ringsek pasca menabrak gerobak PKL. (foto: Moh. Rois)

Sopir Hilang Konsentrasi, Daihatsu Rocky di Bangil Hantam Gerobak PKL

Pasuruan,- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan raya Kolursari-Bekacak, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan, Minggu (21/1/2024) pagi. Daihatsu Rocky menabrak gerobak Pedagang Kali Lima (PKL).

Kanit Gakkum Satlantas Polres Pasuruan, Ipda A Kunaifi mengatakan kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Awalnya Daihatsu Rocky, yang dikemudikan oleh seorang perempuan berjalan dari arah utara ke selatan.

Sesampainya di lokasi kejadian, diduga pengemudi kurang konsentrasi, kemudian mobil berplat N-1169-TU, oleng dan menabrak gerobak penjual es tebu yang berada di barat jalan.

“Pengemudi diduga kurang konsentrasi, sehingga menabrak grobak penjual es tebu,” kata Kunaifi.

Akibat kecelakaan ini, mobil Daihatsu Rocky ringsek dibagian depan. Sementara penjual es tebu mengalami luka ringan. Korban kemudian dievakuasi ke RSUD Bangil, untuk menjalani perawatan medis.

“Pria penjual es mengalami memar di bagian perut dan lecet di bagian lengan. Sementara pengemudi mobil tidak mengalami luka,” jelas Kunaifi. (*)

 

 

Editor: Mohamad S

Publisher: Moh. Rochim

Baca Juga  Setahun, Nyawa 142 Pengguna Jalan di Lumajang Melayang Akibat Kecelakaan

Baca Juga

Hendak Jaga Kapal, ABK asal Wonoasih Tewas Tenggelam

Probolinggo,- Seorang anak buah kapal (ABK) yang sedang bersandar tenggelam usai terjatuh dari atas kapal, …