Menu

Mode Gelap
Bupati Lumajang Tegaskan Larangan Tahan Ijazah dan Wajib Patuhi UMK Ditengah Efisiensi, Pemkot Probolinggo Digerojok Anggaran Rp40 Miliar untuk Perbaiki Infrastruktur Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember Futsal Gagal Melenggang, KONI Kota Probolinggo Sisakan 32 Cabor di Porprov Jatim 2025 Kuota Haji Lumajang 2025 Menurun Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

Olahraga · 21 Sep 2023 19:11 WIB

Raih 12 Emas di Porprov, KONI Kota Probolinggo Evaluasi Atlet


					Atlet Cabor Kurash Kota Probolinggo peroleh medali perunggu. Perbesar

Atlet Cabor Kurash Kota Probolinggo peroleh medali perunggu.

Probolinggo – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur VIII yang digelar di Kota/ Kabupaten Mojokerto, Sidoarjo, dan Jombang telah berakhir. Dalam Prorprov ini, kontingen Kota Probolinggo menempati ranking ke-23 dari 38 kota/kabupaten peserta.

Selama gelaran Porprov yang digelar 9-16 September 2023, Kota Probolinggo berhasil membawa pulang 12 emas, 13 perak, dan 18 perunggu.

Terkait perolehan ini, Ketua KONI Kota Probolinggo, Rahardian Juniardi mengaku, bersyukur karena ada peningkatan dibandingkan Porprov sebelumnya. Pada Porprov VII, Kota Probolinggo berhasil mendapat delapan emas, sedangkan pada Porprov VIII mendapat 12 emas.

“Jadi selain peningkatan perolehan emas, poin kita juga meningkat dari sebelumnya, 66 poin, kini 92 poin. Sehingga juga ada kenaikan satu peringkat daripada Porprov sebelumnya,” ujarnya.

Dari perolehan medali tersebut, ada tiga cabor yang menyumbang emas terbanyak yakni, atletik, sprint, dan dayung, yang masing-masing menyumbang dua emas.

Dayung yang menjadi penyumbang emas terbanyak merupakan cabor yang baru terbentuk, dan mampu menyumbang dua emas. Sehingga ke depan, cabor dayung ini dapat menjadi andalan.

“Cabor dayung ini cukup potensial, di mana pembinaannya cukup baik serta ketersediaan atletnya juga cukup banyak, yang di luar ekspektasi kami. Terlebih adanya support dari KONI sehingga di Porprov IX, cabor ini dapat menjadi cabor andalan,” ujarnya.

Terkait hasil Porprov VIII ini, KONI Kota Probolinggo memiliki evaluasi yang mana seluruh cabor tidak memiliki atlet pelapis. Salah satunya terjadi di dua cabor andalan yang mana atlet dari dua cabor ini menjalani Pemusatan Latihan Daerah, sehingga karena tidak ada atletnya maka kesempatan untuk mendapat medali hilang.

“Dari evaluasi ini, maka ke depan, KONI akan menggelar Pemusatan Latihan Kota atau Puslatkot, sehingga para atlet dari cabor-cabor ini lebih siap menghadapi Porprov hingga even lainnya,” kata Dodik, panggilan akrab Rahardian Juniardi. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 26 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Futsal Gagal Melenggang, KONI Kota Probolinggo Sisakan 32 Cabor di Porprov Jatim 2025

1 Mei 2025 - 18:14 WIB

Tatap Porprov Jatim ke-IX, KONI Kota Probolinggo Pasang Target Borong 40 Medali Emas

26 April 2025 - 17:18 WIB

Songsong Porprov 2025, PODSI Kota Probolinggo Targetkan 6 Medali Emas

18 April 2025 - 14:47 WIB

Cari Tantangan Baru, Pevoli Mega Hangestri Resmi Tinggalkan Red Sparks

15 April 2025 - 20:02 WIB

Usai Borong 18 Medali di Kejurprov, FPTI Kota Probolinggo Targetkan 3 Emas di Porprov Jatim

14 April 2025 - 17:13 WIB

Songsong Porprov 2025, KONI Kota Probolinggo Siapkan 34 Cabor

11 April 2025 - 19:24 WIB

Pocari Sweat Run 2025 Bakal Digelar di Sirkuit Mandalika Lombok, Menpora Dito Berikan Apresiasi

12 Maret 2025 - 11:07 WIB

Hempaskan Perlawanan Sugeng Nufindarko, Zulfikar Imawan Nakhodai KONI Kota Probolinggo

27 Februari 2025 - 21:37 WIB

Satria Pandita Jadi Juara Umum Kejuaraan Bupati Lumajang Archery Tournament 2025

23 Februari 2025 - 21:38 WIB

Trending di Olahraga