Menu

Mode Gelap
Kankemenag Kota Probolinggo Bakal Berangkatkan 213 Jamaah Calon Haji, Dilepas Tanggal 26 Mei Jadi Tuan Rumah Pesta Miras yang Tewaskan 2 Orang, Kades Temenggungan Ngaku Tidak Tahu Kasus PMK di Probolinggo, 51 Ekor Sapi Terpapar, 2 Mati, 9 Sembuh Kunjungan Industri Dinilai Penting Bagi Siswa SMK, ini Beberapa Alasannya Singa Betina TWSL Kota Probolinggo Bunting, Kandang Mulai Disterilkan Bupati Lumajang Perkuat Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri

Sosial · 28 Jul 2023 17:00 WIB

782 Jemaah Tiba, Wabup: Mari Tebarkan Kebaikan untuk Probolinggo


					Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko memeluk jamaah haji. Perbesar

Wakil Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko memeluk jamaah haji.

Probolinggo – Isak tangis mewarnai kedatangan jemaah haji Kabupaten Probolinggo di lokasi wisata religi Miniatur Kakbah, di Desa Curahsawo, Kecamatan Gending, Jumat (28/7/2023) siang. Sebanyak 782 jemaah tiba tepat setelah pelaksanaan salat Jumat.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Probolinggo Samsur mengatakan, secara umum pelaksanaan haji tahun ini terbilang lancar. Hanya saja terdapat tiga orang jemaah yang meninggal di tanah suci Mekkah.

Selain itu ada dua jemaah lainnya yang dipulangkan lebih awal (tanazul) karena kesehatannya menurun. Mereka dipulangkan bersama Kelompok Terbang (Kloter) 6 Embarkasi Surabaya yang merupakan rombongan dari jemaah haji Pamekasan dan Sumenep.

“Dari 787 jemaah yang diberangkatkan dari Kloter 64 dan 65, alhamdulillah 782 jemaah dapat pulang hari ini ke rumahnya masing-masing,” katanya, Jumat (28/7/2023).

Ia pun menyebut, kondisi jemaah haji yang dipulangkan hari ini terbilang baik. Tidak ada jemaah yang langsung dirujuk ke rumah sakit.

“Kemarin masih ada dua jemaah yang masih mendapatkan perawatan, dan alhamdulillah hari ini sudha bisa ikut pulang, dan langsung ke rumah, tidak dirujuk ke klinik maupun ke rumah sakit,” ujarnya.

Samsur juga mengatakam, selama 21 hari ke depan, pihaknya akan terus memantau kesehatan seluruh jemaah haji tersebut. Dalam masa itu, jika terdapat jemaah yang sakit, maka akan diberikan rujukan untuk mendapatkan perawatan kesehatan.

Sementara itu, Wakil Bupati Probolinggo HA. Timbul Prihanjoko mendoakan para jemaah haji tersebut menjadi haji yang mabrur. Dan dapat bersama-sama menebarkan kebaikan demi menjadikan Kabupaten Probolinggo menjadi lebih baik.

“Secara pribadi dan atas nama pemerintah, kami mengucapkan selamat datang. Semoga menjadi haji yang mabrur. Dan marilah tebarkan kebaikan bagi masyarakat Kabupaten Probolinggo,” paparnya.(*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 21 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Hari Buruh Internasional, Mahasiswa dan Pekerja Lurug Gedung DPRD Jember

1 Mei 2025 - 19:16 WIB

Peringati Hari Buruh, Pemkab Probolinggo Ajak Serikat Pekerja dan Pengusaha Perkuat Kolaborasi

1 Mei 2025 - 16:43 WIB

Kemenag Lumajang Prioritaskan Keselamatan dan Kenyamanan Jamaah Haji Lansia

1 Mei 2025 - 15:40 WIB

KAI Daop 9 Jember Persempit Perlintasan JPL 09, Hanya Boleh Dilalui Kendaraan Bermotor

1 Mei 2025 - 14:02 WIB

Unjuk Kemesraan, Bupati dan Wakil Bupati Jember Kompak Hadiri Milad PKS

28 April 2025 - 19:45 WIB

Sambangi MUI, Forum Peduli Akhlaq Desak Para Pemabuk di SGM Kraksaan Ditindak Tegas

28 April 2025 - 19:29 WIB

Nikah Dini di Lumajang Terancam Tak Dapat Bansos

28 April 2025 - 15:35 WIB

Gelar Halal Bihalal, IKA PMII UNZAH Genggong Rajut Harmoni Alumni

27 April 2025 - 21:22 WIB

Bantuan Anak Yatim di Lumajang: Proses Pengajuan dan Persyaratan Harus Jelas

27 April 2025 - 09:29 WIB

Trending di Sosial