Menu

Mode Gelap
Polres Pasuruan Ciduk Dua Pengedar Sabu di Prigen Konferwil III AMSI Jatim, Tekankan Pentingnya Ekosistem Media Digital Ajang Promosi Wisata, 220 Fotografer Mancanegara Kunjungi Kota Probolinggo Sandiaga Uno Apresiasi Kurma Park Pasuruan, Perkuat Posisi Indonesia sebagai Pusat Wisata Halal Kantor Baru Bawaslu Kota Probolinggo Segera Direnovasi dan Ditempati Mau Kuliah S-2 Pendidikan Agama Islam? di UNZAH Genggong Aja

Peristiwa · 18 Mei 2023 16:37 WIB

PHDI Akan Ganti Patung Ganesha Sebelum Yadnya Kasada


					Polsek Sukapura lakukan pengecekan di lokasi patung kemarin. (foto: Polsek Sukapura). Perbesar

Polsek Sukapura lakukan pengecekan di lokasi patung kemarin. (foto: Polsek Sukapura).

Probolinggo – Persatuan Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Probolinggo akan mengganti patung Ganesha yang ditemukan hilang pada Rabu (17/05/23). Direncanakan, penggantian patung tersebut akan dilakukan sebelum pelaksanaan Yadnya Kasada.

Ketua PHDI Kabupaten Probolinggo, Bambang Suprapto mengatakan, hilangnya Patung Ganesha di bibir kawah Gunung Bromo ini baru beberapa hari terjadi. PHDI Kabupaten Probolinggo segera mengganti patung tersebut.

“Patung Ganesha yang hilang segera kami ganti. Namun kami harus pesan lebih dulu ke Bali,” ujarnya.

Meski patung pengganti Ganesha yang dipesan tidak harus mahal, yang penting ada patung penggantinya. Peletakan Patung Ganesha pengganti selain melihat hari baik, juga akan diadakan ritual.

“Untuk penggantian Patung Ganesha ini diusahakan sebelum pelaksanaan Upacara Yadnya Kasada sudah terpasang di lokasi tersebut,” kata Bambang Suprapto.

Sementara Kepala Resot Tengger Laut Pasir BB TNBTS, Ariyanto mengatakan, akan bekerja sama dengan Polsek Sukapura untuk menyelidiki hilangnya Patung Ganesha ini. Selain itu ia minta kepada masyarakat luar Suku Tengger dan wisatawan untuk menghormati adat dan budaya di kawasan Bromo.

“Imbauan kami kepada masyarakat di luar Suku Tengger dan wisatawan yang datang untuk menghormati tempat-tempat sakral
di Bromo salah satunya, di Patung Ganesha karena lokasi tersebut merupakan salah satu tempat ibadah Suku Tengger,” ujarnya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Dampak Bediding, Ribuan Bibit Lele di Kota Pasuruan Mati Mendadak

20 Juli 2024 - 12:46 WIB

Enam Bulan, 40 Jiwa Melayang Akibat Lakalantas di Kabupaten Probolinggo

19 Juli 2024 - 19:41 WIB

Mobil Rombongan KPU Kabupaten Probolinggo Kecelakaan di Jalur Bromo, Satu Meninggal Dunia

18 Juli 2024 - 17:59 WIB

Pasca Tawuran, Liga Sepakbola Tarkam di Winongan Pasuruan Ditunda

17 Juli 2024 - 15:16 WIB

Sepakbola Tarkam di Desa Mendalan Pasuruan Ricuh, Suporter Masuk Lapangan

16 Juli 2024 - 21:18 WIB

Trending di Peristiwa