Menu

Mode Gelap
Ngebut! Pemkot Probolinggo Siapkan 4 Rombel Sekolah Rakyat Brakk! KA Ijen Ekspres di Jember Sasak Dump Truk saat Seberangi Perlintasan Kurang Hati-hati, Pelajar Tabrak Pejalan Kaki di Beji Pasuruan Sebulan, Polres Probolinggo Bongkar 17 Kasus Narkotika dan Okerbaya Perselisihan soal 1 Liter Bensin, Paman dan Keponakan Berujung di PN Lumajang Kakak-adik Maling Motor Spesialis Bobol Rumah Ditangkap Polisi, Beraksi di 21 TKP

Peristiwa · 18 Mei 2023 16:37 WIB

PHDI Akan Ganti Patung Ganesha Sebelum Yadnya Kasada


					Polsek Sukapura lakukan pengecekan di lokasi patung kemarin. (foto: Polsek Sukapura). Perbesar

Polsek Sukapura lakukan pengecekan di lokasi patung kemarin. (foto: Polsek Sukapura).

Probolinggo – Persatuan Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Probolinggo akan mengganti patung Ganesha yang ditemukan hilang pada Rabu (17/05/23). Direncanakan, penggantian patung tersebut akan dilakukan sebelum pelaksanaan Yadnya Kasada.

Ketua PHDI Kabupaten Probolinggo, Bambang Suprapto mengatakan, hilangnya Patung Ganesha di bibir kawah Gunung Bromo ini baru beberapa hari terjadi. PHDI Kabupaten Probolinggo segera mengganti patung tersebut.

“Patung Ganesha yang hilang segera kami ganti. Namun kami harus pesan lebih dulu ke Bali,” ujarnya.

Meski patung pengganti Ganesha yang dipesan tidak harus mahal, yang penting ada patung penggantinya. Peletakan Patung Ganesha pengganti selain melihat hari baik, juga akan diadakan ritual.

“Untuk penggantian Patung Ganesha ini diusahakan sebelum pelaksanaan Upacara Yadnya Kasada sudah terpasang di lokasi tersebut,” kata Bambang Suprapto.

Sementara Kepala Resot Tengger Laut Pasir BB TNBTS, Ariyanto mengatakan, akan bekerja sama dengan Polsek Sukapura untuk menyelidiki hilangnya Patung Ganesha ini. Selain itu ia minta kepada masyarakat luar Suku Tengger dan wisatawan untuk menghormati adat dan budaya di kawasan Bromo.

“Imbauan kami kepada masyarakat di luar Suku Tengger dan wisatawan yang datang untuk menghormati tempat-tempat sakral
di Bromo salah satunya, di Patung Ganesha karena lokasi tersebut merupakan salah satu tempat ibadah Suku Tengger,” ujarnya. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Zainul Hasan R.

Artikel ini telah dibaca 57 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Brakk! KA Ijen Ekspres di Jember Sasak Dump Truk saat Seberangi Perlintasan

30 April 2025 - 23:37 WIB

Kurang Hati-hati, Pelajar Tabrak Pejalan Kaki di Beji Pasuruan

30 April 2025 - 21:11 WIB

Pelajar SMK di Pasuruan Tewas Ditabrak Truk Saat Menuju Sekolah

30 April 2025 - 15:53 WIB

Unjuk Kemesraan, Bupati dan Wakil Bupati Jember Kompak Hadiri Milad PKS

28 April 2025 - 19:45 WIB

Sambangi MUI, Forum Peduli Akhlaq Desak Para Pemabuk di SGM Kraksaan Ditindak Tegas

28 April 2025 - 19:29 WIB

Nikah Dini di Lumajang Terancam Tak Dapat Bansos

28 April 2025 - 15:35 WIB

Gelar Halal Bihalal, IKA PMII UNZAH Genggong Rajut Harmoni Alumni

27 April 2025 - 21:22 WIB

Bantuan Anak Yatim di Lumajang: Proses Pengajuan dan Persyaratan Harus Jelas

27 April 2025 - 09:29 WIB

Korban Kecelakaan yang Tercebur ke Sungai Bondoyudo Lumajang Ditemukan Meninggal Dunia

26 April 2025 - 11:40 WIB

Trending di Peristiwa