Menu

Mode Gelap
Sidak Jembatan dan Irigasi Rusak, DPRD Desak Pemkab Jember Segera Bertindak Ingin Pajak Kendaraan Anda Dihapus? Simak Syarat dan Prosesnya di Lumajang Genjot Produksi Susu, Kementan Tebar 1.080 Sapi Perah Bunting ke 5 Wilayah di Jatim Pencarian Korban Insiden Perahu Pemancing di Lekok Masih Berlanjut, Tersisa Satu Hilang dan Akan Dilanjutkan Besok Balap Liar Berujung Maut di Paiton, 2 Pemotor Tewas usai Tabrak Elf Jatuh dari Motor, Pelajar SMA 1 Dringu Tewas Terlindas Truk

Gaya Hidup · 19 Jan 2022 17:02 WIB

Nikmatnya Makan Bersama di Padang Savana Bromo


					Nikmatnya Makan Bersama di Padang Savana Bromo Perbesar

Probolinggo – Berwisata kuliner semakin asyik jika dipadukan di tempat wisata yang panoramanya memukau. Paket wisata makan bareng di padang savana Gunung Bromo adalah solusinya.

Apalagi jika makan bareng itu melibatkan anggota keluarga yang kita cintai. Tentu menjadi sensasi makan dengan kenikmatan tersendiri.

Dengan menikmati hidangan yang disediakan jasa wisata, wisatawan dapat menikmati sarapan pagi sekaligus menikmati pemandangan indah padang savana serta Gunung Bromo.

Tak perlu repot, perlengkapan makan seperti meja makan, alas, hingga makanan telah disiapkan oleh pelaku jasa wisatawan. Menunya di antaranya, soto, kudapan risol, lumpia, dan minuman. Wisatawan tinggal duduk dan menikmati hidangan. Dan pastinya mereka bisa berlama-lama di tempat dengan panorama pegunungan itu.

Wisatawan asal Papua, Faida mengatakan, sarapan pagi di padang savana merupakan pengalaman baru. Wisatawan selain dapat menikmati pemandangan Gunung Bromo, juga dapat berfoto dengan background makan di padang savana.

“Senang sekali dapat sarapan di tengah padang savana. Selain pemandangan, makanan baik sarapan hingga kudapan yang disuguhkan juga enak, dan tentunya ini pengalaman pertama saya,” ujarnya.

Hal senada juga diungkapkan wisatawan asal Makassar, Dian Antika. Ia menyebut, sarapan dengan konsep piknik di tengah padang savana ini baru pertama kali ia rasakan. Selain itu ini merupakan wisata baru baginya karena setelah berwisata dilanjutkan dengan makan.

“Sangat senang makan di tengah padang savana, sambil melihat suasana Bromo, meskipun baru pertama kali, saya cukup menikmatinya,” ujarnya.

Sedangkan, pengelola jasa wisata Bromo, Mentari mengatakan, konsep makan bersama di tengah padang savana ini agar wisatawan yang datang ke Gunung Bromo betah. Wisatawan juga dapat berlama-lama untuk menikmati Gunung Bromo secara maksimal.

“Saya bersyukur konsep makan bersama ini sejak saya dirikan mendapat respon baik dari wisatawan. Sehingga, banyak wisatawan yang menggunakan jasa saya, yang sekaligus meminta makan di tengah padang savana,” ujarnya.

Penasaran dengan makan bersama dengan menikmati keindahan alam gunung bromo, silakan datang ke Gunung Bromo. (*)

Editor: Ikhsan Mahmudi
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 123 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Uansut, Seni Menyesap Kopi yang Terlupakan

13 Juli 2025 - 13:38 WIB

GOR A. Yani Kota Probolinggo Dirancang jadi Sentra Kuliner, Libatkan 117 PKL

26 Juni 2025 - 17:45 WIB

Tata Ulang Kota, Pemkot Probolinggo Mulai Bongkar Bedak GOR A. Yani

21 Juni 2025 - 20:52 WIB

Abrasi Jebol Gedung Sekolah, Gubernur Khofifah Bangun Bronjong di Kali Kertosono

19 Juni 2025 - 17:11 WIB

Pasca Yadnya Kasada, Polres Probolinggo Kerahkan Personel Bersih-bersih Bromo

14 Juni 2025 - 20:35 WIB

Lahan Pertanian di Lereng Bromo Jarang Tersentuh Pupuk Subsidi, Pemkab Probolinggo Cari Solusi

13 Juni 2025 - 19:16 WIB

Pasca Yadnya Kasada, Satu Ton Sampah Berserakan di Kawasan Bromo

12 Juni 2025 - 16:20 WIB

Gunung Raung Erupsi, Kolom Abu Setinggi 750 Meter

11 Juni 2025 - 16:19 WIB

Inovasi Desa Purworejo Lumajang Ubah Sampah Organik Jadi Makanan Magot Bernilai Ekonomis Tinggi

28 Mei 2025 - 15:59 WIB

Trending di Lingkungan