Menu

Mode Gelap
Janda di Pasuruan Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumahnya Pedang Pora Sambut Kedatangan AKBP M. Wahyudin Latif di Polres Probolinggo Warga Kupang NTT Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel Jember, ini Dugaan Penyebabnya Infrastruktur Belum Siap, Lumajang Absen dari Peluncuran Serentak Sekolah Rakyat Belum Ditemukan, Keluarga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Berharap Korban Selamat Pendaki Muda Hilang Setelah Bertingkah Aneh, Ditemukan Lemas di Lereng Gunung Lemongan

Peristiwa · 10 Sep 2021 21:00 WIB

Gudang Kayu Olahan di Dringu Terbakar, Segini Kerugiannya


					Gudang Kayu Olahan di Dringu Terbakar, Segini Kerugiannya Perbesar

DRINGU,- Gudang kayu di jalan Ronggojalu, Desa Tamansari, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, ludes terbakar, Jum’at sore (10/09/21) terbakar. Tidak korban dalam kejadian ini.

Pemilik gudang, Misnawi (53) menjelaskan, saat api mulai muncul, ia sedang duduk di bangunan gudang sebelah barat. Sekitar pukul 16.10 WIB, percikan api dari tumpukan kayu sebelah timur gudang mulai besar.

“Melihat api muncul, saya lantas mengambil air untuk memadamkan. Namun karena api cepat membesar, saya meminta bantuan pemadam kebakaran untuk memadamkannya,” ujar Misnawi.

Hembusan angin yang cukup kencang, membuat tumpukan kayu bekas tripek lain yang ada di lokasi juga ikut terbakar. Untungnya, jarak gudang dengan pemukiman warga cukup jauh.

“Gundang saya ini sebelumnya di sewa oleh warga Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, untuk tempat penyimpanan kayu. Namun saat ini masa sewanya sudah habis. Hanya bekas pengolahan kayu tripek masih ada di gudang,” tutur warga Desa Tamansari ini.

Hingga Jum’at malam, si jago merah masih mengamuk membakar gudang meski kobaran api mulai mengecil. “Akibat kebakaran ini, saya rugi sekitar Rp25 juta,” tandas Misnawi.

Petugas Pemadam Kebakaran Pemkab Probolinggo yang datang usai mendapat laporan langsung melakukan penyemprotan. Api mulai dapat di lokalisir sekitar pukul 18.30 WIB.

Meski demikian, petugas terus melakukan penyemprotan dan pembasahan lantaran masih terdapat sejumlah yang memperlihatkan bara tapi.

“Setelah mendapat laporan, Tim Pemadam Kebakaran bergerak melakukan pemadaman. Namun hingga kini penyebab kebakaran masih belum diketahui,” jelas Kasi Penanggulangan dan Penyelamatan Kebakaran, Dinas Satpol PP Kab. Probolinggo, Su’ud. (*)

Editor: Efendi Muhammad
Publisher: Albafillah

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Janda di Pasuruan Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumahnya

14 Juli 2025 - 17:56 WIB

Warga Kupang NTT Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel Jember, ini Dugaan Penyebabnya

14 Juli 2025 - 16:21 WIB

Belum Ditemukan, Keluarga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Berharap Korban Selamat

14 Juli 2025 - 15:07 WIB

Pendaki Muda Hilang Setelah Bertingkah Aneh, Ditemukan Lemas di Lereng Gunung Lemongan

14 Juli 2025 - 14:26 WIB

Perahu Rombongan Pemancing Terbalik di Perairan Lekok Pasuruan, Dua Orang Tewas, Tiga Masih Hilang

14 Juli 2025 - 11:59 WIB

Ditinggal Pergi, Rumah Kepala Dusun di Lumajang Terbakar Habis

13 Juli 2025 - 19:12 WIB

Tembok SDN Kalipang 1 Dibobol Tengah Malam, Pencuri Kabur Usai Kepergok Penjaga

13 Juli 2025 - 18:34 WIB

Jenazah Korban KMP Tunu Pratama Jaya Asal Pasuruan Disambut Suasana Haru

12 Juli 2025 - 16:06 WIB

Diduga Peninggalan Zaman Kolonial, Dua Mortir Ditemukan di Rumah Warga Lumajang

11 Juli 2025 - 13:42 WIB

Trending di Peristiwa