Menu

Mode Gelap
Sidak Jembatan dan Irigasi Rusak, DPRD Desak Pemkab Jember Segera Bertindak Ingin Pajak Kendaraan Anda Dihapus? Simak Syarat dan Prosesnya di Lumajang Genjot Produksi Susu, Kementan Tebar 1.080 Sapi Perah Bunting ke 5 Wilayah di Jatim Pencarian Korban Insiden Perahu Pemancing di Lekok Masih Berlanjut, Tersisa Satu Hilang dan Akan Dilanjutkan Besok Balap Liar Berujung Maut di Paiton, 2 Pemotor Tewas usai Tabrak Elf Jatuh dari Motor, Pelajar SMA 1 Dringu Tewas Terlindas Truk

Peristiwa · 2 Apr 2020 04:21 WIB

Isi Bensin lalu Tumpah, Toko di Krejengan Terbakar


					Isi Bensin lalu Tumpah, Toko di Krejengan Terbakar Perbesar

KREJENGAN-PANTURA7.com, Musibah kebakaran terjadi di Desa Patemon, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo, Kamis (2/4/2020) sekitar pukul 6.30 Wib. Namun, tidak korban jiwa dalam kebakaran yang melanda toko perancangan tersebut.

Toko perancangan yang terbakar merupakan milik Saniya (57) warga Dusun Keloran Rt 002, Rw 002, Desa Patemon. Petaka bermula saat ia bermaksud menuangkan bahan bakar minyak (BBM) jenis premium atau bensin.

“Korban bermaksud menuangkan bensin dari jerigen ke botol. Saat menuangkan dari jerigen ke botol, karena kurang hati-hati, membuat bensinnya tumpah,” kata Kanitreskrim Polsek Krejengan, Bripka Fajar Setiawan.

Setelah itu, lanjut Fajar, tumpahan bensin tanpa disangka mengenai kabel kulkas yang ada di toko milik korban. Seketika, muncul percikan api yang membesar dan membakar toko korban.

“Dari percikan api kabel kulkas itulah, kemudian menyambar tumpahan bensin, sehingga mengakibatkan kebakaran toko perancangan dan kios bensin,” tutur Fajar via sambungan seluler.

Beruntung, sambung dia, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Api yang membakar kios dan toko milik korban, kemudian diketahui oleh warga sekitar sehingga warga bergotong royong melakukan pemadaman api.

“Berkat gotong royong dari warga, api kemudian bisa dipadamkan dalam waktu sekitar 30 menit. Alhamdulillah, tidak ada korban, hanya pemilik mengalami kerugian material,” tutup mantan Kanitreskrim Polsek Besuk ini. (*)


Editor : Efendi Muhammad
Publisher : A. Zainullah FT


Artikel ini telah dibaca 41 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Pencarian Korban Insiden Perahu Pemancing di Lekok Masih Berlanjut, Tersisa Satu Hilang dan Akan Dilanjutkan Besok

15 Juli 2025 - 19:04 WIB

Balap Liar Berujung Maut di Paiton, 2 Pemotor Tewas usai Tabrak Elf

15 Juli 2025 - 18:15 WIB

Jatuh dari Motor, Pelajar SMA 1 Dringu Tewas Terlindas Truk

15 Juli 2025 - 17:00 WIB

Dua Korban Perahu Terbalik di Pasuruan Ditemukan, Total 4 Meninggal

15 Juli 2025 - 13:51 WIB

Tiga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Hilang, Pencarian Dilanjutkan Besok

14 Juli 2025 - 19:30 WIB

Janda di Pasuruan Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumahnya

14 Juli 2025 - 17:56 WIB

Warga Kupang NTT Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel Jember, ini Dugaan Penyebabnya

14 Juli 2025 - 16:21 WIB

Belum Ditemukan, Keluarga Korban Perahu Terbalik di Lekok Masih Berharap Korban Selamat

14 Juli 2025 - 15:07 WIB

Pendaki Muda Hilang Setelah Bertingkah Aneh, Ditemukan Lemas di Lereng Gunung Lemongan

14 Juli 2025 - 14:26 WIB

Trending di Peristiwa