PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di jalur pantura Banjarsari, Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Rabu (25/9). Kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan yakni truk, MPU dan motor itu mengakibatkan seorang tewas.
Berdasar data PANTURA7.com, kecelakaan terjadi sekira 09.15. Bermula dari truk bernopol S-9549-UQ yang hingga kini belum diketahui identitas sopirnya melaju dari arah timur ke barat.
Tiba-tiba truk tersebut oleng sehingga menabrak motor bernopol N 3478 SZ yang dikemudikan Nurul Hakim (51), warga Desa Banjarsari, Kecamatan Sumberasih.
Setelah menabrak pemotor, truk menabrak MPU bernopol N 675 UN yang dikemudikan Said (50), warga Tongas. Truk akhirnya terguling.
Akibat kecelakaan ini pengendara motor Nurul Hakim tewas. Ia langsung dibawa menuju kamar mayat RSUD Tongas.
“Tadi saya lihat ada tiga kendaraan yang terlibat. Cuma saya tidak tahu penyebab pastinya. Yang jelas ada korban seorang meninggal,” kata Munir (23), pengendara yang melintas.
Kanit Laka Polres Probolinggo, AKP Muhammad Rizal yang mendengar kejadian ini melalui anggotanya, mendatangi loakasi kecelakaan. Ia pun mengevakuasi korban, juga kendaraan.
“Kami sudah datangi TKP dan lakukan evakuasi. Kami akan selidiki lebih lanjut untuk memastikan penyebab kecelakaan,” kata Ipda Rizal.
Kecelakaan ini sempat membuat arus lalin macet. Sebab beberapa pengendara motor banyak yang menyaksikan dan membuat kendaraan menumpuk. (*)
Penulis: Rahmad Soleh
Editor: Ikhsan Mahmudi