Menu

Mode Gelap
Penyisiran Amunisi Truk TNI Terbakar Dihentikan, Warga Diminta Tetap Waspada Libur Waisak, Ribuan Wisatawan Sesaki Wisata Gunung Bromo Pemkab Probolinggo Tegaskan Belum Pernah Keluarkan Rekomendasi Izin Penjualan Miras Ketahanan Pangan Desa Lumajang: Inovasi, Pelatihan dan Dana Desa Bersinergi Ketua DPRD Lumajang Dampingi Bupati Tinjau Perbaikan Talud di Kebondeli Candipuro Sambut Puncak Perayaan Waisak, Umat Buddha Kota Probolinggo Ritual Mandikan Rupang

Peristiwa · 28 Okt 2018 06:17 WIB

Kakek Asal Paiton Tewas Tertabrak Bus di Kraksaan


					Kakek Asal Paiton Tewas Tertabrak Bus di Kraksaan Perbesar

PROBOLINGGO-PANTURA7.com, Nahas menimpa Saifuddin (93) asal Desa Randutatah, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Kakek malang ini meregang nyawa secara tragis setelah ditabrak bus, Minggu (28/10/2018) pagi.

Informasi yang diperoleh, insiden yang terjadi di jalan raya Kelurahan Patokan, Kecamatan Kraksaan, bermula saat Saifuddin menyebrang jalan secara tiba-tiba dari arah Selatan ke utara. Saat menyeberang, diduga ia tanpa memperhatikan arus lalu lintas yang sedang ramai.

Disaat bersamaan, muncul bus nopol G-1486-AA yang dikemudikan oleh Teguh Sejati (38) warga Pekalongan, Jawa Tengah. Petaka tak dapat dihindari, tubuh ringkih kakek Saifuddin disambar moncong bus sehingga tewas seketika.

“Tabrakan tidak bisa dihindari, karena si kakek nyebrangnya secara tiba-tiba. Sedangkan sopir bus mengemudi kurang konsentrasi, sehingga tidak sempat mengerem,” ucap Kanit Laka Polres Probolinggo Ipda Nyoman Harayasa.

Selain mengumpulkan keterangan dari saksi yang berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP), pihaknya kata Nyoman, mengamankan bus dan sopirnya ke Pos Lantas terdekat. Sedangkan jasad korban dibawa ke kamar jenazah RSUD Waluyo Jati Kraksaan

“Korban kami bawa ke RSUD Waluyo Jati Kraksaan sembari menunggu diambil oleh pihak keluarganya. Korban ini buruh tani, sebelum kejadian ia baru datang dari ladang,” tutup Nyoman. (*)

 

 

Penulis : Moh Ahsan Faradies

Editor : Efendi Muhammad

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Reporter

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Transformasi Digital Pelayanan Haji: 721 Jemaah Lumajang Berangkat, 113 Menunggu Dokumen Syarikah

12 Mei 2025 - 13:08 WIB

Libur Waisak, 10 Ribu Penumpang Sesaki KAI wilayah Daop 9 Jember

12 Mei 2025 - 09:57 WIB

Tragis! Dua Bocah Meninggal saat Mandi di Air Terjun Bidadari Kayangan Probolinggo

12 Mei 2025 - 07:42 WIB

Hilang Saat Cari Rumput, Pria di Pasuruan Ditemukan Meninggal di Sungai

11 Mei 2025 - 15:47 WIB

Kecelakaan Beruntun di Semambung, Dump Truck Seruduk Motor di Lampu Merah

10 Mei 2025 - 17:59 WIB

Menikmati Gurihnya Ketan Kratok, Jajanan khas Kota Probolinggo

10 Mei 2025 - 16:27 WIB

Truk Pasir Terguling di Jalur Lahar Gunung Semeru, Sopir Selamat

9 Mei 2025 - 17:19 WIB

27 Jemaah Haji Lumajang Diberangkatkan Mendadak

9 Mei 2025 - 06:22 WIB

Mantapkan Persiapan, 894 Jamaah Calon Haji Probolinggo Manasik di Miniatur Ka’bah

8 Mei 2025 - 19:46 WIB

Trending di Regional