Probolinggo,– Hujan lebat yang disertai angin puting beliung menerjang wilayah Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo, pada Senin (19/1/26) siang.
Musibah akibat cuaca ekstrem ini mengakibatkan satu unit rumah dan satu dapur milik warga Desa Tegalwatu rusak berat.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Angin kencang yang datang secara tiba-tiba membuat warga di Dusun Karangrejo RT/02 RW/01 panik dan berusaha menyelamatkan diri.
Bangunan yang terdampak diketahui milik Hadelli dan Muhammad, dengan alamat yang sama di Dusun Karangrejo, Desa Tegalwatu, Kecamatan Tiris.
Kapolsek Tiris, Iptu Syamsul Arifin menjelaskan, hujan deras yang disertai angin puting beliung menyebabkan atap rumah warga beterbangan dan sebagian struktur bangunan rusak parah.
“Sekitar pukul 13.30 WIB terjadi hujan lebat disertai angin puting beliung. Akibatnya, satu rumah milik Hadelli dan dapur milik Muhammad mengalami rusak berat,” kata Iptu Syamsul, Selasa (20/1/26)
Menurutnya, angin kencang berlangsung selama beberapa menit, namun dampaknya cukup signifikan.
Bagian atap rumah terangkat, genteng berhamburan, dan rangka bangunan dapur tidak mampu menahan terpaan angin.
Beruntung, dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa. Seluruh penghuni rumah berhasil menyelamatkan diri sebelum bangunan mengalami kerusakan.
“Korban jiwa nihil. Saat kejadian, pemilik rumah dan keluarga dalam kondisi selamat,” imbuhnya.
Dari hasil pendataan sementara, kerugian material akibat kejadian tersebut diperkirakan mencapai sekitar Rp15 juta.
Kerugian tersebut meliputi kerusakan atap, rangka bangunan, serta perabot rumah tangga yang terdampak hujan dan angin kencang.
Pasca kejadian, aparat kepolisian bersama perangkat desa setempat langsung mendatangi lokasi untuk melakukan pengecekan, pendataan, serta membantu warga membersihkan puing-puing bangunan.
Warga sekitar juga turut bergotong royong memberikan bantuan darurat kepada korban terdampak.
Kapolsek mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem, terutama saat intensitas hujan tinggi disertai angin kencang.
Ia juga mengingatkan warga untuk segera mencari tempat aman apabila terjadi tanda-tanda angin puting beliung.
“Kami mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan, terutama di musim hujan seperti sekarang. Jika terjadi hujan lebat disertai angin kencang, sebaiknya segera menjauh dari bangunan yang rawan roboh dan mencari tempat yang lebih aman,” sampainya. (*)












