Menu

Mode Gelap
Jatim Sinergi Kelola Pengaduan Publik, Lumajang Siap Tingkatkan Kualitas Tindak Lanjut SP4N-LAPOR Panjat Tembok, Dua Pria Gondol Sapi Warga Pasirian Lumajang Selipkan Sabu dalam Bungkus Permen, Dua Pengedar di Pasuruan Diciduk Polisi Dorong Peran Perempuan untuk Pembangunan Daerah, Kohati HMI Jember Luncurkan ‘PENA KOHATI’ Dari Hulu ke Hilir: Menyusun Ekosistem Mitigasi di Tengah Perubahan Iklim Sidak Jembatan dan Irigasi Rusak, DPRD Desak Pemkab Jember Segera Bertindak

Hukum & Kriminal · 10 Sep 2024 13:03 WIB

Sering Dilapori Curanwan dan Begal, Polres Lumajang Siagakan Patroli


					Kapolres Lumajang akan melibatkan semua personelnya untuk patroli siang dan malam. Perbesar

Kapolres Lumajang akan melibatkan semua personelnya untuk patroli siang dan malam.

Lumajang, – Beberapa hari ini, masyarakat Lumajang diresahkan dengan adanya pencurian hewan (curanwan) dan penjahat jalanan (begal) sepeda motor.

Hal itu kerap terjadi di wilayah utara utamanya, di daerah Kecamatan Randuagung, Klakah, dan Ranuyoso.

Menanggapi hal itu, Kapolres Lumajang AKBP Mohammad Zainur Rofiq mengatakan, pihaknya terus mengincar pelaku curanwan dan begal sepeda motor.

“Nah, kalau soal begal yang sudah meresahkan warga Lumajang, mudah-mudahan dalam waktu dekat ini kami bisa mengungkap para pelaku begalnya,” kata Rofiq saat dikonfirmasi di Mapolres Lumajang, Selasa (10/9/24).

Bahkan, pihak kepolisian kali ini tidak main-main. Pasalnya masyarakat di sektor utara bukan kali pertamanya disasar oleh para pelaku pencurian.

“Apapun yang bersifat pencurian segera laporkan, dan akan ditindaklanjuti. Jangan khawatir, laporan yang masuk ke pihak kepolisian pasti akan ditindaklanjuti,” katanya.

Di samping itu, kata Rofiq, pihak polsek di setiap wilayah memprogramkan di semua daerah di 21 kecamatan, Kabupaten Lumajang untuk terus berpatroli.

“Secara preventif pihak kepolisian Lumajang akan terus  berpatroli baik di malam hari maupun siang hari. Terutama di jalan rawan begal, pasti kami akan standby di lokasi tersebut,” pungkasnya. (*)

 


Editor: Ikhsan Mahmudi

Publisher: Keyra


Artikel ini telah dibaca 200 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Panjat Tembok, Dua Pria Gondol Sapi Warga Pasirian Lumajang

16 Juli 2025 - 16:05 WIB

Selipkan Sabu dalam Bungkus Permen, Dua Pengedar di Pasuruan Diciduk Polisi

16 Juli 2025 - 14:57 WIB

Dua Maling Motor yang Ditembak Polisi di Gending Divonis 11 Bulan dan 1 Tahun 6 Bulan

14 Juli 2025 - 19:05 WIB

Warga Wonorejo Bakar Motor Pencuri, Satu Pelaku Diamankan, Satu Kabur Bawa Uang

13 Juli 2025 - 15:43 WIB

Terlilit Utang Bank Plecit, Dua Sekawan Janda Curi Tas Berisi Rp20 Juta Milik Pedagang Pasar Baru

12 Juli 2025 - 07:38 WIB

Sebar Konten Bernarasi Negatif, PWI Probolinggo Raya Polisikan Tiktoker

11 Juli 2025 - 20:18 WIB

Ketagihan Karaoke, Sigit Nekad Gelapkan Motor hingga 6 TKP, Termasuk Milik Sahabatnya

11 Juli 2025 - 18:25 WIB

Lumajang Darurat Pencurian, Mobil Dinas hingga Motor Pegawai Kejaksaan Raib

11 Juli 2025 - 14:36 WIB

Curi Tas Berisi Uang Rp7 Juta di Pasar Ngopak, Pria Asal Kaltim Ditangkap Polisi

10 Juli 2025 - 14:57 WIB

Trending di Hukum & Kriminal